Antv – Penyerang Real Madrid, Karim Benzema dipastikan masih harus menjalani pemulihan cedera sebelum bisa dimainkan lagi di laga-laga berikutnya yang akan dilakoni Madrid.
Manajer Real Madrid Carlo Ancelotti menyatakan sang pemain akan melewatkan laga Liga Champions 2022-2023 melawan RB Leipzig, Rabu (26/10/2022).
Laga pekan ke-5 Grup F ini tidak lagi menentukan bagi Los Blancos yang sudah menjejakkan kakinya di babak 16 besar. Jadi, Ancelotti lebih memilih menyimpan Benzema agar pulih sepenuhnya dari cedera yang dideritanya.
“Dia tidak akan pulih pada hari Selasa nanti. Ia akan melewatkan laga melawan Leipzig,” kata Ancelotti dilansir dari laman resmi Real Madrid, Senin (24/10/2022).
Ancelotti menjelaskan, pemenang Ballon d’Or 2022 itu baru akan sembuh akhir pekan nanti. Di akhir pekan nanti, Madrid akan menghadapi Girona di kandang sendiri dalam lanjutan Liga Spanyol 2022.
“Saya pikir dia baru akan sembuh di hari Minggu (30/10/2022). Saya tidak begitu khawatirnya soal dirinya karena kemarin dia sudah melakukan beberapa hal,” tambahnya.
Dengan kepastian absen di dua laga terakhir, Benzema sudah melewatkan lima pertandingan Madrid musim ini. Kendati begitu, Ancelotti menegaskan tidak akan langsung mengganti peran penting Benzema di tim.