Antsipasi Karim Benzema Menua, Real Madrid Akan Datangkan Penyerang Baru, Ini Dia Orangya

Real Madrid Akan Datangkan Penyerang Baru, Ini Dia Orangya
Real Madrid Akan Datangkan Penyerang Baru, Ini Dia Orangya (Foto : Instagram)

Antv – Klub Ibu Kota Real Madrid disebut-sebut akan membeli penyerang baru untuk mengatisipasi menuanya Karim Benzema.

Striker buruannya itu berasal dari Lille, namanya Jonathan David, yang akan didaratkan ke Santiago Bernabeu musim panas 2023 mendatang.

Kabar ketertarikan Real Madrid terhadap Jonathan David telah dikonfirmasi oleh TodoFichajes.

Laporan itu menyebut bahwa Jonathan sekarang memang masih terikat kontrak dengan Lille sampai tahun 2025. 

Namun klub tersebut tampaknya akan kesulitan mempertahankannya dari godaan klub lain pada musim panas 2023 mendatang.

Laporan itu juga menyebut Lille tak akan melepas Jonathan dengan murah. Mereka diklaim akan melegonya dengan harga minimal 60 juta euro.

Real Madrid sekarang ini masih punya Karim Benzema yang kabarnya akan teken kontrak baru lagi berdurasi dua tahun ke depan.

Jonathan David pun disebut akan jadi opsi yang cocok sebagai pelapisnya, jika nanti Benzema cabut untuk jangka panjang.

Madrid sebenarnya masih punya Mariano Diaz. Namun ia tampaknya bukan penyerang favorit Carlo Ancelotti.

Diketahui, Jonathan yang berpaspor Kananda itu sudah membela Lille sejak tahun 2020 lalu, usai ditransfer FC Gent, klub dari Belgia.

Selama bersama skuad Lille, Jonathan langsung jadi andalan lini serang hingga sampai saat ini.

Sejauh ini Jonathan sudah tampil sebanyak 107 kali bagi Lille dengan mengoleksi 41 gol dan tujuh assist.

Penampilan impresif Jonathan bersama Lille itu tentu memantik perhatian banyak klub top Eropa untuk memantau pemain berusia 22 tahun tersebut.

Sejauh ini peminat terbanyak berasal dari Premier League, seperti Liverpool, Manchester united dan Arsenal yang dikabarkan tertarik memakai jasanya.

Ada juga klub asal Italia, AC Milan yang merasa menyesal telah merekrut Divock Origi, sehingga kini ingin merekrut Jonathan David sebagai penggantinya.

Jonathan David sendiri sempat santer dikabarkan bakal hengkang dari Lille pada musim panas 2022 kemarin. Namun ia masih tetap bertahan di klub tersebut sampai saat ini.