Dicemooh Fans Barcelona, Ada Apa Gerangan dengan Gerard Pique?

Gerard Pique dan Xavi Hernandez
Gerard Pique dan Xavi Hernandez (Foto : Barcablaugranes)

AntvBarcelona tampil tangguh dengan memetik kemenangan penting saat berlaga kontra Villarreal. Pada duel tengah pekan La Liga 2022/2023, Jumat 21 Oktober 2022 dini hari WIB tadi.

Pasukan Xavi Hernandez menang dengan skor telak 3-0, di laga kali ini Blaugrana menghajar Villarreal tanpa balas, hasil positif tambahan tiga poin penting setelah dikalahkan Real Madrid akhir pekan lalu.

Namun teramat disayangkan pada laga tersebut. Gerard Pique menjadi korban cemoohan fans Barcelona sendiri di laga kontra Villarreal.

Pique masuk menggantikan Jules Kounde di menit ke-78. Sayangnya, begitu masuk ke lapangan, Pique disambut dengan cemoohan fans sendiri.

Untungnya tidak sampai seisi stadion mengkritik Pique. Ada pula sebagian kumpulan fans yang mendukung Pique untuk setiap sentuhannya. Lantas, apa yang terjadi?

img_title
bek barcelona, gerard pique. (Foto: ig @3gerardpique)

Xavi menyayangkan reaksi Camp Nou untuk masuknya Pique di laga tersebut. Baginya, bek 35 tahun itu adalah salah satu sosok terpenting dalam tim Barca yang sekarang. Meski tidak selalu bermain, Pique selalu membantu tim.

"Entah dia bermain atau tidak, satu-satunya hal yang saya minta dari Pique adalah untuk menjadi contoh di ruang ganti, dan dia adalah contoh yang cemerlang," ujar Xavi dilansir dari situs resmi klub Jumat 21 Oktober 2022.

"Saya berkata demikian sebab dia memang layak dipuji. Dia tidak pernah menunjukkan sikap negatif [saat tidak bermain]. Dia adalah seorang contoh sebagai kapten, fans harus tahu itu."

 

Lebih lanjut, Xavi berharap fans menghentikan kritikan keras tersebut. Dia berulang kali mengatakan pentingnya persatuan antara setiap elemen di Barcelona.

"Sejak pramusim, saya meminta persatuan setiap elemen. Ini adalah waktunya untuk bersatu, mulai dari skuad, staf, dewan pengurus, fans, dan media," imbuhnya.

img_title
Gerard Pique dan Xavi Hernandez. (Foto: Barcablaugranes)

Mengenai cemoohan kepada Pique, Xavi pun mengaku tidak tahu-menahu alasan fans mencemooh Pique. Dia tidak melihat ada masalah apa pun. Pique selalu memberikan dedikasi maksimal untuk tim.

"Saya tidak tahu [kenapa Pique dicemooh] dan saya tidak begitu tertarik. Dia adalah contoh bagi ruang ganti kami dan dia berlatih dengan sangat baik," sambung Xavi.

"Atmosfer di dalam ruang ganti fantastis. Kami punya tim hebat, salah satu yang terbaik dalam karier saya." tandas pelatih yang juga mantan penggawa Barcelona itu.