Muhammad Fajar Fathurrahman Termotivasi Untuk Kompetisi Liga 1 2022-2023

Muhammad Fajar Fathurrahman raih predikat pemain muda terbaik Piala Presiden 2022
Muhammad Fajar Fathurrahman raih predikat pemain muda terbaik Piala Presiden 2022 (Foto : )
Muhammad Fajar Fathurrahman termotivasi untuk kompetisi Liga 1 2022-2023. Muhammad Fajar Fathurrahman termotivasi untuk menembus skuat utama Borneo FC usai meraih predikat pemain muda terbaik Piala Presiden 2022.
Borneo FC Samarinda merupakan salah satu tim yang menyumbangkan pemainnya di Timnas U-19 Indonesia. Borneo FC juga memiliki talenta muda berbakat yang tampil memikat di turnamen pra musim Piala Presiden 2022.Salah satunya Muhammad Fajar Fathurrahman yang sukses menyabet predikat pemain muda terbaik Piala Presiden 2022. Meski demikian Muhammad Fajar Fathurrahman enggan jumawa usai meraih predikat pemain muda terbaik Piala Presiden 2022. Justru dia menjadikan gelar tersebut sebagai motivasi bermain lebih baik di Liga 1 2022/2023.Gagal meraih juara di final Piala Presiden 2022, Borneo FC Samarinda tetap sukses menelurkan bintang muda berbakat. Fajar Fathurrahman yang biasa bermain di sektor kanan pertahanan Pesut Etam mendapat kesempatan lebih selama pra musim. Fajar selalu masuk line up. Dia kerap berganti peran dengan kapten Borneo FC Diego Michiels."Alhamdulillah capaian luar biasa dan tidak terpikirkan sebelumnya. Prestasi yang pasti saya jaga dan terus berusaha lagi agar bisa lebih matang," ucap Fajar.Sebagai pemain muda, Fajar tidak mau merasa puas diri. Sebab sudah banyak contoh pemain muda yang sempat bersinar namun segera meredup karena inkonsistensi setelah meraih prestasi."Saya tidak ingin mengecewakan keluarga dan semua yang selalu mendukung karir di sepak bola. Semua penghargaan yang didapat hanya bonus saja. Saya akan terus bekerja maksimal untuk tim," imbuhnya.Punya modal saat pra musim, Fajar berharap Borneo FC bisa bersaing di papan atas Liga 1. Status runner up Piala Presiden 2022 diharapkan memotivasi meraih prestasi lebih untuk menembus zona Asia."Harapan saya bisa membawa Borneo FC juara kompetisi. Bisa bersaing dengan klub Asia meraih juara di level internasional," pungkasnya.