Sementara Ferrari yang kecewa dengan paket mobil yang lamban tahun ini akan berharap kepada pembalap muda Monako Charles Leclerc untuk membuat hal yang seakan mustahil. Leclerc sejauh ini mampu memaksimalkan potensi SF1000 dengan finis dua podium, sedangkan hasil terbaik rekan satu timnya, Sebastian Vettel di P6 ditambah dua kali finis P10.
Nico Hulkenberg akan menyiapkan dirinya untuk kesempatan kedua membalap bersama Racing Point musim ini sebagai pengganti Sergio Perez yang menjalani karantina karena positif Covid-19. Pembalap Jerman itu gagal membalap untuk pertama kalinya sejak meninggalkan Renault musim lalu setelah mesin mobil RP20 mengalami masalah power unit di Silverstone pekan lalu.
Baca Juga :