www.antvklik.com – Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir berhasil melakukan pembalasan atas Hafiz Faizal/ Gloria Emanuelle Widjaja. Itu terjadi pada semifinal Indonesia Open 2018, Sabtu (7/7). Dalam duel yang berlangsung di Istana Olahraga (Istora) Gelora Bung Karno ini, Tontowi/Liliyana hanya butuh waktu 30 menit untuk menyingkirkan rekannya sesama pelatnas itu. Tepatnya menang 21-18, 21-8. Hasil ini membalas kekalahan mereka dari Hafiz/Gloria pada semifinal All England 2018 lalu dengan skor 21-18, 15-21, 29-30.
"Secara permainan, bisa dikatakan seimbang. Namun, mereka lebih banyak melakukan kesalahan sendiri," kata Liliyana seusai pertandingan.
Pernyataan pebulu tangkis 32 tahun ini beralasan. Hafiz/Gloria memang tampil tidak seperti biasa.
"Hari ini, Hafiz/Gloria seperti kurang tenang. Jika main normal, mereka bisa meladeni kami," Tontowi, menambahkan.
Di final Indonesia Open 2018, mereka akan melawan ganda campuran Malaysia Chan Peng Soon/Goh Liu Ying, yang mengalahkan ganda asal China, Zheng Siwei/Huang Yaqiong.
"Siapa pun lawannya, kami harus siap. Kami akan fokus untuk besok (final)," ujar Liliyana, optimistis.
 Sementara ganda putra Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon juga melaju ke final setelah di semifinal mengalahkan ganda Indonesia lainnya Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, pada Sabtu (7/7). Dalam duel itu, ganda Fajar/Rian menyerah kurang dari setengah jam. Karena pertandingan berakhir dengan 2 set langsung 13-21, 10-21. Hasil ini ironis, mengingat di atas kertas, mereka sejatinya bisa mengimbangi Kevin/Marcus. Hanya, fakta di lapangan berbanding terbalik.