Antv – Setelah sukses dengan konser solonya di Jakarta tahun lalu, Sheila On 7 akan kembali menghibur Sheila Gank dalam tur konser "Tunggu Aku Di" di 5 kota besar Indonesia.
Tur ini akan dimulai dari Samarinda pada 27 Juli 2024, kemudian dilanjutkan ke Makassar (10 Agustus 2024), Pekanbaru (31 Agustus 2024), Medan (14 September 2024), dan Bandung (28 September 2024).
Adam Subarkah, salah satu personel Sheila On 7, mengungkapkan antisipasinya untuk bertemu dengan Sheila Gank di konser tersebut.
Dia berharap agar semua dapat merasakan pengalaman yang sama seperti di konser Jakarta sebelumnya, di mana atmosfernya sangat bahagia dan penuh emosi.
“Aku berharap semua bisa ngerasain experience yang sama kayak di konser Jakarta kemarin. Happy-nya, terharunya, bisa pada ikutan nyanyi, ikutan lompat,” ungkap Adam Subarkah pada awak media di kawasan Mampang Prapat, Jakarta Selatan pada Rabu, 17 April 2024.
“Di Jakarta kemarin kan kata orang-orang Alhamdulillah konsernya memuaskan. Nah aku pengen di kota lain pun semua juga ngerasain hal itu,” ia melanjutkan.
Persiapan untuk konser ini telah dimulai sejak setahun yang lalu, dan Sheila On 7 berkomitmen untuk memberikan pengalaman yang tak terlupakan bagi para penggemar dengan setiap detailnya.
Adam juga menegaskan hubungan yang erat antara Sheila On 7 dan Sheila Gank, seperti keluarga yang saling mendukung satu sama lain. Ia pun berharap dapat bersenang-senang dengan personel Sheila On 7 lainnya, yakni Duta dan Eross.
ANTV Lovers, kamu perlu tahu bahwa penjualan tiket tur konser “Tunggu Aku Di” akan dimulai tak lama lagi, tepatnya pada Sabtu, 27 April 2024 mendatang.
Untuk informasi lebih lanjut, berikut ini jadwal penjualan tiket konser "Tunggu Aku Di" di lima kota yang baru saja diumumkan.
Samarinda: Sabtu, 27 April 2024
Makassar: Minggu, 28 April 2024
Pekanbaru: Senin, 29 April 2024
Medan: Selasa, 30 April 2024
Bandung: Senin, 1 Mei 2024
Untuk membeli tiket, kunjungi situs tungguakudi.com. Di sana, kamu akan diberikan panduan lengkap mengenai proses pembelian tiket.
Setelah pembelian, tiket akan diterbitkan melalui aplikasi Loket X yang dapat diunduh melalui App Store atau Play Store. Penggunaan aplikasi ini bertujuan untuk memberikan kenyamanan dalam mengakses tiket tanpa perlu melalui email, serta untuk menjamin keamanan dari tindakan penipuan atau calo.