Antv – Ngabuburit seru bareng couple goals Bastian Steel dan Sitha Marino, bakal tersaji di acara Pesbukers Ramadan, yang siap menghibur penonton di rumah sepanjang bulan suci Ramadhan, yang menghadirkan para pemain serta bintang tamu yang seru dan WOW!
Hari ini, Sabtu, 16 Maret 2024, Pesbukers Ramadan mendatangkan penyanyi Bastian Steel dan Sitha Marino merupakan salah satu pasangan artis yang kerap mencuri perhatian.
Pasangan yang berpacaran sejak tahun 2020 ini sering membuat netizen baper karena potret mesra yang mereka bagikan di media sosial.
Meski banyak yang menyebut kalau Bastian dan Sitha adalah relationship goals, tapi tak sedikit juga netizen yang justru menilai kalau gaya pacaran mereka terlalu vulgar. Namun, pasangan ini tak mau ambil pusing dengan komentar netizen.
Bastian Steel tak terlalu menanggapi komentar-komentar miring yang datang kepadanya.
Menurutnya, dia dan sang kekasih merupakan orang yang cuek dengan nyinyiran netizen.
"Kalau kita sih cuek banget orangnya," kata Bastian Steel saat diminta tanggapannya oleh awak media beberapa waktu lalu.
Selama komentar-komentar yang datang masih dalam batas wajar, kedua sejoli itu masih santai menanggapinya.
"Kita selalu bilang orang bebas berpendapat, terserah mau ngomong apa itu pendapat mereka, yang menjalani kita dan yang tahu itu kita. Selama masih dalam batas wajar, kita berdua biasanya chill aja," tutur Bastian Steel.
Namun, biasanya mantan personil boyband CJR itu sering menindaklanjuti oknum yang memang sudah kelewat batas.
"Tapi biasanya kalau udah sampai bahasa kasar, sampai parah banget, kadang kita tindak langsung. Karena apa? Kita berdua tidak hidup sendiri, kita berdua punya keluarga, kalau baca pasti ada rasa sakit hatinya, itu yang kita jaga," ujar Bastian Steel.
"Kalau dalam batas wajar kita diemin, kalau sampai bahasa kasar keluar, kadang kita blok atau ditindak, tapi nggak perlu drama, kita nggak tunjukkin ke media kalau kita udah menindak. Sampai sekarang sih masih aman, mereka kooperatif," imbuhnya.
Bastian Steel kemudian berpesan agar netizen jangan sembarangan dalam memberikan komentar.
"Tolong jaga komentarmu, jadi bijak, apa pun yang kamu sampaikan, tolong pikirkan yang kamu kritik juga punya keluarga juga," pesan Bastian Steel.
Beberapa waktu lalu, saat usia pacaran mereka menginjak tahun ketiga, Bastian Steel mengungkapkan bahwa dirinya bakal melanjutkan hubungan ini ke jenjang yang lebih serius karena sudah merasa sama-sama nyaman dan cocok.
"Tujuan kita sekarang ke jenjang yang lebih serius sih, sudah hampir tiga tahun kita jalanin, kita sudah nyaman, sudah cocok," kata Bastian Steel saat ditemui di kawasan Transmedia, Tendean, Jakarta Selatan, tahun lalu.
Kendati demikian, ia masih belum menentukan kapan pastinya menikahi sang kekasih. Bastian Steel menyebut baik dirinya maupun Sitha Marino masih dalam proses belajar untuk pendewasaan diri.
"Kalau ditanya kapan, masih pengin nemuin rasa kedewasaan itu muncul dalam berhubungan, dalam menjalankan hidup dan berkeluarga. Kalau hidup berdua kan nggak main-main, kita masih belajar," tutur Bastian Steel.
"Kalau kita nikah dan diberkati nggak main-main, kita sama-sama mendewasakan diri dulu," sambungnya.
Hubungan asmara keduanya juga mendapatkan respons yang sama-sama positif dari masing-masing keluarga.
"Respons orang tua happy, mama happy, papa juga happy," ucap Sitha Marino.
"Sitha anak baik. Itu kedengarannya simple, padahal sangat penting, itu mencakup semua hal dari attitude, sopan santun, dari banyak hal. Kamu salah satu yang bisa dapetin hati keluarga aku," timpal Bastian Steel.
Nah... apakah keduanya akan mengungkapkan soal pernikahannya saat ngabuburit ANTV Lovers di panggung Pesbukers, yang ditayangkan pukul 16.30 WIB, hari ini?
Diketahui, sesuai dengan tagline-nya yakni Hiburan Ngabuburit Paling Favorit, Pesbukers Ramadan ditayangkan setiap hari selama bulan puasa pukul 16.30 WIB untuk menemani penonton menjelang berbuka puasa.
Pesbukers Ramadan dibintangi Ruben Onsu, Ramzy, Ummi Quary, Jirayut, Anwar BAB, Mpok Alpa, Wika Salim, Lala Widy, Verrel Bramasta, Randy Martin, Aldi Taher hingga Ustaz Munawir Ngacir.
Penonton akan dibuat tertawa terpingkal lewat aksi para pemainnya. Ada games, talkshow, reality dan charity yang dibalut dengan konsep komedi.
Pesbukers Ramadan menghadirkan segmen TAJUR atau Tanya Juragan, yang berisi bincang-bincang akrab dengan seorang juragan dan asistennya.
Ada pula segmen SELOW (Sketsa Lorong Waktu, yang akan diisi dengan sketsa non fiksi yang beralih ke dimensi lain.
Tak lupa pula, ada segmen tausiyah yang dipandu oleh Ustaz Munawir Ngacir bersama para pemain Pesbukers.
Bahkan, ada segmen TABAH (Tantangan Membawa Hadiah) yang akan dimainkan oleh para pemain Pesbukers agar dapat memberikan hadiah ke orang yang membutuhkan.
Tonton terus Pesbukers Ramada setiap hari selama bulan Ramadan pukul 16.30 WIB hanya di ANTV Rame!
Cara Memasang STB (Set Top Box) ke TV
Ingin menyaksikan tayangan ANTV yang lebih jernih? Segera migrasi siaran TV analog ke siaran digital atau Analog Switch Off (ASO) untuk seluruh televisi di wilayah Jabodetabek.
ANTV yang saat ini mengudara di digital Channel 26 siap memberikan tayangan dengan kualitas yang lebih bersih, jernih, dan canggih.
Jika belum berhasil menemukan siaran digital ANTV, dapat melakukan scan ulang dengan menggunakan metode manual scan ulang.
Caranya masukkan frekuensi Jakarta UHF 34, Bandung UHF 38, Semarang UHF 39, Yogyakarta UHF 35, dan Surakarta UHF 35. Pastikan antena dalam kondisi baik dan di posisi yang benar.
Bagi masyarakat yang belum mendapatkan siaran digital, dapat menggunakan STB (Set Top Box) bersertifikat. Berikut panduan dalam memasang STB:
- Siapkan STB dan antena
- Jangan lupa pastikan TV dalam mode AV
- Pindahkan konektor antena biasa dari TV ke STB
- Pasang kabel RCA atau V/A sesuai dengan warnanya di TV dan STB
- Nyalakan STB
- Atur LCN dalam posisi ON agar langsung memperoleh Channel 26 ANTV
- Masukan kode area atau kode pos daerah tempat tinggal
- Klik pencarian otomatis
- TV digital siap ditonton.