Tayang di VTV, INI 5 Fakta Series 'Star Stealer' yang Berkisah Tentang Misi Perampokan Barang Seleb

Tayang di VTV, INI 5 Fakta Series 'Star Stealer' yang Berkisah Tentang Misi Perampokan Barang Milik Seleb
Tayang di VTV, INI 5 Fakta Series 'Star Stealer' yang Berkisah Tentang Misi Perampokan Barang Milik Seleb (Foto : Tangkap Layar)

Antv – Dalam waktu dekat, VTV akan menghadirkan beragam program acara baru yang tak boleh kamu lewatkan, yaitu VTV Prime Series yang akan menayangkan beragam web series VIU.

Web series VIU yang dijamin seru nan menghibur, akan menemani hari-harimu sepulang sekolah maupun kerja, salah satunya adalah Star Stealer! Scroll untuk selengkapnya.

Star Stealer merupakan serial web dari VIU yang diproduksi besama Capi dei Capi Films.

Film garapan Andibachtiar Yusuf ini pun bertabur para bintang mda, seperti Syafira Haddad, Roy Sungkono, Clairine Clay, Claudy Putri, dan Shenina Cinnamon.

Star Stealer akan tayang mulai hari ini, Senin, 29 Januair 2024. Sebelum itu, simak dulu yuk fakta-fakta menarik tentang web series satu ini!

1. Terinspirasi dari Pengalaman Nyata

Star Stealer, yang disutradarai oleh Andibachtiar Yusuf, menghadirkan kisah yang berdasarkan pengalaman nyata seseorang yang memburu barang-barang ternama milik selebriti.

Sutradara yang sebelumnya menggarap sekuel Love for Sale ini menjelaskan bahwa Star Stealer lebih dekat dengan publik, khususnya anak muda penggemar K-pop alias k-poper.

Menurut penulis Audry Dayes Wangko dan Aaron Timothy Soeharto cerita Star Stealer diangkat dari pengalaman nyata.

Mereka memiliki kenalan yang ingin membeli barang bekas artis Korea dengan harga tinggi sampai puluhan juta, suatu kejadian yang sebenarnya juga terjadi di Indonesia.

Kisah ini menjadi dasar cerita Star Stealer yang akan segera tayang di VTV, diangkat dari karya pemenang Viu Pitching Forum (VPF) 2019 yang dibuat oleh Aaron Timothy Soeharto dan Audry Dayes Wangko.

2. Pemeran Bertabur Bintang Muda

Dibintangi oleh para bintang muda Indonesia seperti Syafira Haddad, Roy Sungkono, Clairine Clay, Shenina Cinnamon, Claudy Putri, dan atlet parkour Rekki Illahi, Star Stealer juga didukung oleh aktor senior dan cameo populer seperti Chicco Jerikho, Rio Dewanto, Jessica Mila, Rafael Tan, Lucinta Luna, Limbad, dan lainnya.

3. Roy Sungkono Perankan Dua Karakter

Salah satu pemerannya, Roy Sungkono memainkan peran ganda sebagai Jimmy dan James dalam serial Star Stealer. Menurutnya, berganti sikap dengan cepat menjadi tantangan terbesar, terkadang sampai membuatnya tertukar saat memainkan keduanya dalam satu adegan.

4. Cameo dari Rio Dewanto

Dalam Star Stealer, Rio Dewanto membuat penampilan cameo dengan memparodikan dirinya sendiri. Pemeran Ben & Jody ini mengakui bahwa menjadi kameo dalam film ini merupakan kesempatan menarik dalam kariernya, terlebih dengan kisahnya yang tak biasa dan menarik.

5. Sinopsis Star Stealer

Star Stealer berkisah tentang seorang anak perempuan dari pemilik mal yang mengalami kebangkrutan. Terpaksa bekerja sebagai waitress di sebuah café bubble tea, ia mengumpulkan pekerja dari mal dengan beragam bakat dan membentuk kelompok rahasia.

Misi mereka adalah mencuri barang-barang pribadi dari selebritas yang tampil di mal tersebut untuk dijual di platform media sosial dengan harga tinggi!


Cara Pemasangan VTV

Aksi pencurian sekelompok remaja ini dapat kamu saksikan di VTV mulai malam ini, Senin, 29 Januari 2024 pukul 22.30 WIB.