Antv – Ajang Miss Universe 2023 telah digelar di El Salvador pada Sabtu, 18 November 2023 waktu setempat, atau Minggu, 19 November 2023 WIB, dan ditayangkan secara langsung di ANTV.
Miss Universe ke-72 juga telah mengumumkan, Sheynnis Alondra Palacios Cornejo alias Sheynnis Palacios, Miss Nicaragua 2023 sebagai pemenang ajang kecantikan dunia tahun ini.
Meski indonesia tidak menang, Fabienne Nicole selaku perwakilan Indonesia mengungkapkan rasa syukur dan terima kasih kedapa masyarakat Indonesia.
Sebagaimana diketahui, Fabienne Nicole Groeneveld alias Fabienne Nicole adalah Miss Universe Indonesia 2023 yang menjadi perwakilan Tanah Air di ajang Miss Universe 2023.
Dalam acara final Miss Universe 2023, Fabienne Nicole tampil cantik dengan gaun warna merah menyala.
Fabienne mengaku, gaunnya tersebut terinspirasi dari keberanian, kekuatan, gairah, energi, dan kegembiraan. Warna merah khususnya, melambangkan kehidupan seperti darah dan kehangatan.
"Embracing the Power of Red and Environmental Awareness. Dalam memilih warna merah untuk gaun terakhir saya, saya terinspirasi oleh asosiasinya dengan keberanian, kekuatan, gairah, energi, dan kegembiraan dalam beraktivitas. Merah juga melambangkan kehidupan, menyerupai warna darah dan kehangatan. Terlebih lagi, ini menandakan kebesaran sekaligus mengingatkan kita akan konsekuensi besar dari kekerasan. Selain itu, saya memilih menggunakan bahan daur ulang untuk menyampaikan pesan peningkatan kesadaran lingkungan demi kelangsungan kehidupan di Bumi," tulis Fabienne Nicole melalui Instagramnya, dikutip pada Minggu, 19 November 2023.