“Kami bukan apa-apa di atas panggung ini tanpa energi dari kalian yang datang,” kata Ojan.
“Energi dari musik itu bukan dari musisi yg ada di atas panggung, tapi dari mereka yang memberi apresiasi,” lanjutnya.
Pada repertoar penutup, Sisitipsi membawakan lagu andalan mereka yang berjudul Alkohol.
Selain Sisitipsi, M Bloc Music Fest 2023 hari kedua juga menghadirkan Sore, Perunggu, Lomba Sihir, Ali, Sokhi, The Melting Minds, Milka Eime, Rangkai, Arash Buana dan musisi lain.
Gelaran M Bloc Music Fest 2023 yang diselenggarakan di wilayah M Bloc, Jakarta Selatan, menggunakan tiga venue, yaitu Kota Peruri, M Bloc Live House dan Bloc Bar.
M Bloc Music Fest merupakan satu dari tiga agenda utama dalam festival industri kreatif tahunan M Bloc Fest yang digelar sejak 23 September lalu hingga 15 Oktober.