Eiichiro Oda Ungkap Alasan Menggarap One Piece jadi Serial Live Action

One Piece
One Piece (Foto : Netflix)

Antv – Serial live action One Piece yang tayang di Netflix sejak 31 Agustus lalu belakangan ini tengah menjadi buah bibir di berbagai kalangan masyarakat.

Beberapa waktu lalu, sang mangaka yakni Eiichiro Oda blak-blakan mengungkap soal alasannya mengungkap kisah One Piece ke dalam bentuk serial live action.

Hal itu ia sampaikan saat berkesempatan berbincang dengan Iñaki Godoy, aktor yang akan memerankan Monkey D. Luffy dalam One Piece Live Action.

Selama lebih dari dua dekade, mangaka ini seolah merasa skeptis terhadap kemungkinan menghidupkan karyanya dalam bentuk live action.

"Dulu, 26 tahun lalu saat aku baru memulai One Piece, tidak mungkin untuk mengadaptasi sebuah manga seperti ini ke versi live action," ujar Eiichiro Oda dalam sebuah wawancara yang ditayangkan di kanal YouTube Netflix baru-baru ini.

img_title
One Piece. (Foto: Netflix)

Seiring berjalannya waktu dengan perkembangan teknologi khususnya dalam bidang computer-generated imagery (CGI) dan visual effects (VFX), Oda mulai merasa yakin bahwa visi artistiknya bisa diwujudkan dalam bentuk baru ini.