Lebih lanjut, Icha menyebut jika konten jilat es krim yang dibuat oleh Oklin dianggap telah melecehkan agama Islam dan melanggar norma-norma keasusilaan.
"Yang kami semua Anggap telah melecehkan Agama kami, perbuatan melanggar keasusilaan, dan penodaan Agama," imbuhnya.
Tak hanya itu, Marissya Icha juga menyebut perbuatan Oklin Fia dianggap tak beradab dan berpotensi merusak moral bangsa. Untuk itu, perbuatan tersebut pantas untuk ditindaklanjuti.
"Perbuatan yang sangat tidak ber adab dan berpotensi merusak Moralitas Bangsa, dan kami khawatir banyak di benarkan dan di ikuti oleh anak anak bangsa kita kalau tidak segera di Tindak lanjuti," ungkapnya.