Muzdalifah Buka Suara Usai Dituduh Bangkrut karena Jualan Tisu dan Sabun

Muzdalifah
Muzdalifah (Foto : Instagram @muzdalifah999)

“Aku awalnya lihat teman. Terus aku mikir, 'Oh, ini bagus nih'. Akhirnya ya sudah (berjualan). Enggak ada apa-apa kok, itu mah buat kesenengan aja,” sambungnya. 

Usai mendapat inspirasi dan peluang dari temannya itu, Muzdalifah tak merasa ragu dengan bisnis yang dijalankannya. 

“Tidak masalah. Sekarang aku bertanya, meskipun untungnya hanya 200 perak dari satu tisu, tapi jika terjual Rp5 ribu, berapa keuntungannya?,” ungkapnya. 

img_title
Fadel Islami dan Muzdalifah. (Foto: Instagram @fadelislami__)

 

“Iya kan yang penting aku senang. Lagi pula bisnis ini hanya di malam hari, sedangkan di siang hari tetap beroperasi seperti biasa di restoran,” lanjutnya. 

Menanggapi beberapa komentar negatif hingga disebut bangkrut oleh netizen, ia mengaku tak peduli akan hal tersebut.