Penghargaan tersebut diterima Putri sebagai bentuk apresiasi dan dukungan pemerintah DIY atas prestasi Putri yang mendunia berkat penampilannya di America's Got Talent.
Sultan mengatakan dirinya bangga pada pelajar Sekolah Menengah Musik (SMM) yang dinilainya berprestasi di bidang musik.
Sultan menuturkan dalam percakapan dengan Putri terungkap jika pelajar kelahiran 31 Desember 2005 ini berkeinginan untuk melanjutkan pendidikannya di Juilliard School America. Sultan menerangkan dirinya memberikan restu agar Putri bisa sukses dalam pendidikan dan karier musiknya.
"Dia punya cita-cita untuk melanjutkan sekolah di Amerika. Sukses selalu untuk Putri," kata Sultan.
Baca Juga :