Antv – Semakin maraknya modus penipuan yang beredar belakangan ini sangat meresahkan banyak orang. Sebagai publik figur, Uya Kuya pun akhirnya angkat bicara.
Dalam video unggahannya di Instagram baru-baru ini, pesulap sekaligus presenter kenamaan tanah air tersebut mengaku mendapat banyak laporan dari korban para oknum tak bertanggung jawab yang mengaku memiliki kekuatan ghaib.
“Jadi yang pertama, ada seorang yang ngaku duitnya abis-abisan sampai ngutang kanan kiri agar usahanya lancar. Dia bilang dia ini bisa membuat usahanya laris,” katanya dilihat dari video di Instagram @king_uyakuya pada Senin, 5 Mei 2023.
“Tapi boro-boro laris, bangkrut usahanya. Uangnya abis, dia ngutang kanan kiri untuk bayar apa aja dan ada ritual-ritualnya,” sambungnya.
Selain itu, ada pula laporan dari korban yang ditipu oleh paranormal gadungan yang mengaku dapat menyembuhkan penyakit.
Oknum penipu tersebut juga memeras korban dengan menyuruhnya membeli sederet minyak-minyak tertentu dan melakukan sederet ritual yang diklaim dapat mengobati penyakit yang diderita pasien.
Tak sampai di situ, oknum penipu yang mengaku indigo dan paranormal tersebut juga mengaku dapat mentransfer kekuatan yang dia miliki agar korban juga memiliki kesaktian yang sama dengannya.
Tapi alih-alih mendapatkan kekuatan sakti, korban malah kehilangan banyak uang dan harta bendanya untuk memenuhi persyaratan dari paranormal palsu tersebut.
“Dia udah nyetor banyak uang, boro-boro sakti ya karena yang dia datengin juga bukan orang sakti tapi tukang tipu,” ujarnya.
“Haduh macem-macem sekarang orang ngaku orang pinter lah, orang indigo lah, padahal dia bukan indigo beneran, bukan orang pinter beneran,” lanjutnya.
Tak hanya penipuan yang dilakukan secara langsung dari pelaku kepada korban, modus penipuan ini juga mulai merambah lewat media sosial TikTok.
Melalui live di akun TikToknya, pelaku mengelabui para korban dengan iming-iming akan dibukakan auranya dan korban hanya perlu memberinya gift di live tersebut.
“Trus ada lagi sekarang gue liat nih. Ini bilang dia kena korban buka aura, dibukain auranya, transfer ngasih gift. Di mana buka auranya? Prakteknya di live TikTok. Ya masa ada orang pinter prakteknya di. TikTok,” katanya.
Menanggapi video unggahan Uya Kuya di Instagram, Tigor Otadan Siagian pun mengutarakan pendapatnya bahwa modus penipuan tersebut hanya dilakukan oleh segelintir oknum.
Komentar Tigor Otadan yang seolah denial dengan fakta yang banyak terjadi belakangan ini pun ditanggapi dengan sinis oleh Arbi Alfarisi.
Arbi yang membenarkan pernyataan Uya pun lantas mempertanyakan kapasitas Tigor karena menangkap ada kesan tersinggung dari komentar yang ia tulis.
“Tapi gak semua indigo seperti itu pak,” komentar Tigor di akun Uya.
“Emang klo anda gimana @tigorotadansiagian?? Ko kesannya kaya ngerasa gitu,” balas Arbi.
“Yah bukan ngerasa, cuma jelasin aja bro, gak semua kan seperti itu,” jawab Tigor.
“Apakah bisa dijelaskan secara logika?? Gabisa kan?? Yang bisa melihat kan anda sendiri yahhh bisa jadi ini cuman sugesti aja, jadi bener dong kata om @king_uyakuya,” kata Arbi.
Melihat ada keributan yang muncul gara-gara video unggahannya di Instagram, Uya Kuya pun akhirnya turun tangan dan menegaskan bahwa videonya ditujukan kepada oknum yang merasa telah melakukan penipuan dan merugikan banyak orang.
“Kan saya bilang yang ngaku2 paranormal atau indigo,” katanya.