Antv – Ketua Umum DPP GMNI, Arjuna Putra Aldino mengomentari adanya isu miring yang menyebutkan adanya monopoli bisnis di lapas yang dilakukan oleh seorang anak menteri.
Dugaan ini mencuat usai aktor Tio Pakusadewo menyampaikan adanya bisnis yang monopoli dalam penjara dalam potongan video.
Kemudian, pernyataan Tio tersebut ditimpali oleh akun Twitter @PartaiSocmed yang menegaskan bahwa perusahaan yang dimaksud adalah Jeera Foundation.
Menurut Arjuna, untuk menunjuk adanya monopoli perlu ada bukti yang kuat, tidak bisa asal bicara. Terutama harus disertai pembuktian adanya konsentrasi pasar yang tinggi (penguasaan pasar).
Tingginya hambatan masuk pasar, hingga homogenitas produk atau layanan yang menunjukan apakah struktur pasar memungkinkan untuk pembentukan suatu kartel atau tidak. Semua ini harus memenuhi syarat.