Dibintangi Lee Do-hyun, Serial Korea The Good Bad Mother Siap Tayang di Netflix

The Good Bad Mother
The Good Bad Mother (Foto : Netflix)

Antv – Pecinta serial drama Korea harus bersiap karena The Good Bad Mother bakal siap tayang di Netflix pada 26 April 2023 mendatang.

Serial tersebut mengisahkan tentang hubungan seorang jaksa ambisius Choi Kang-ho (Lee Do-hyun) dengan sang ibu Jin Young-soon (Ra Mi-ran) setelah ia mengalami kecelakaan tragis yang mengakibatkan kemampuan dirinya setara dengan anak kecil. 

Choi Kang-ho kemudian kembali ke kota kecil tempat ia menghabiskan masa kecilnya bersama ibunya yang merupakan peternak babi.

Dulu sang ibu bersikap amat keras dan mendidik Kang-ho dengan penuh disiplin dengan harapan anaknya dapat bernasib lebih baik dari dirinya.

 

img_title
The Good Bad Mother. (Foto: Netflix)

 

Kang-ho yang tak menyukai cara ibunya menjauh dan menjadi pribadi yang dingin. Kini mereka bersama-sama memulai hidup baru dan mulai memperbaiki hubungan dengan situasi yang berbeda.

Sementara itu, teman lama Kang-ho yang bernama Mi-joo (Ahn Eun-jin) ikut membantu proses pemulihan Kang-ho.

Video trailer yang diluncurkan hari ini sekilas memperlihatkan hubungan dekat Kang-ho dan Mi-joo yang terjalin sejak kecil hingga remaja. 

Setelah menjadi pengacara sukses, Kang-ho yang mengalami amnesia setelah kecelakaan tak mengenali Mi-joo namun merasakan getaran tersendiri.

 

img_title
The Good Bad Mother. (Foto: Netflix)

 

Menyajikan hubungan ibu dan anak dengan berbagai dinamika dan kisah cinta yang manis, The Good Bad Mother akan tayang perdana mulai 26 April hanya di Netflix.

Mendekati akhir bulan Ramadan, persiapan mudik tentu saja menjadi salah satu agenda tahunan yang selalu dinanti. Meskipun begitu, perjalanan ke kampung halaman kerap menjadi hal yang melelahkan dan membosankan. Agar keluarga tetap dapat menikmati hiburan saat di perjalanan maupun di luar kota tanpa harus khawatir akan koneksi internet, simak tips berikut yang dapat Anda lakukan menggunakan fitur-fitur Netflix. 

Lupakan koneksi internet terbatas! Dengan menggunakan fitur download Netflix yang dapat digunakan di perangkat bergerak Anda, tayangan favorit akan tetap dapat ditonton meskipun tidak ada jaringan seluler. 

Saat terkoneksi melalui WiFi, cukup pilih tayangan yang Anda inginkan dan tekan tombol download, maka tayangan tersebut akan dapat disaksikan tanpa menggunakan akses internet di kemudian hari. Jangan lupa untuk mengunduh Hunger yang sudah tayang mulai 8 April lalu!

Jika Anda adalah tipe orang yang suka menonton serial, pastikan untuk mengaktifkan fitur Download Cerdas pada aplikasi Netflix Anda. Dengan fitur ini Anda tidak perlu khawatir gawai Anda akan penuh dengan data dari banyaknya episode yang sudah diunduh. 

Misalkan pelanggan telah selesai menonton satu episode Klub Kecanduan Mantan yang telah diunduh, fitur Download Cerdas akan menghapus episode tersebut dan secara otomatis mengunduh episode berikutnya saat pelanggan terhubung dengan jaringan Wi-Fi. 

Pelanggan dapat mengaktifkan fitur Download cerdas melalui Pengaturan Aplikasi di bagian Download. Fitur-fitur ini sudah dapat diakses dengan berbagai paket langganan Netflix yang tersedia, termasuk paket Basic seharga Rp65.000 (sebelumnya Rp120.000) dan paket Standard seharga Rp120.000 (sebelumnya Rp153.000).