Antv – Stasiun televisi kesayangan Anda, ANTV, sebagai perintis liputan terkait aktivitas dan dinamika arus mudik, kembali menyajikan program MUDIK YUK!, yang bakal menemui pemirsa setiap hari.
Bagi ANTV Lovers, akhirnya MUDIK YUK! kembali lagi untuk memantau informasi terkini arus Mudik Lebaran 2023 bersama Mie Sedap, jelas terasa sedapnya dan minuman Isotonik Isoplus Coco.
Lebaran semakin mendekat dan sudah menjadi tradisi bagi umat muslim Indonesia yang berada di perantauan untuk mudik, pulang ke kampung halaman masing-masing, untuk bersilaturahmi dengan sanak saudara dan handai taulan.
Untuk memenuhi kebutuhan para pemudik akan informasi seputar jalur mudik, ANTV kembali menghadirkan liputan khusus mudik yang bertajuk MUDIK YUK!
Dalam MUDIK YUK! disajikan Berita Sekilas, yaitu liputan seputar arus mudik dan arus balik langsung dari lokasi, pernak-pernik mudik, arus lalu lintas, arus penumpang, peristiwa lalu lintas dan serba serbi liputan mudik.
Peliputan mencakupi masalah udara, laut dan darat, dengan titik-titik liputan meliputi jalur Tol Cikampek, Karawang, Purwakarta, Pelabuhan Merak dan Bakaheuni, Lampung.
Selain laporan tim MUDIK YUK! dari berbagai tempat keberangkatan pemudik, seperti Stasiun Senen, Stasiun Gambir, Terminal Pulo Gadung, dan terminal utama lainnya di Jawa dan Sumatera.
MUDIK YUK! dijadwalkan tayang mulai tiga hari sebelum lebaran hingga tiga hari setelah lebaran (H-3 s/d H+3), sejak 19 April - 25 April 2023, pada pukul 11.30 WIB dan pukul 13.45 WIB, pada program Topik Terkini hanya di ANTV, Mudik Happy Tanpa Emosi!.
Selain itu, ANTV juga akan menyajikan pelaksaan Shalat Idul Fitri 1 Syawal 1444 Hijriah, dari Masjid Istiqlal, Jakarta Pusat.
Simak Pantauan Situasi Arus Mudik Ter-update dalam Mudik Yuk di Topik Terkini ANTV
Selasa, 18 April 2023 - 14:48 WIB
Baca Juga :