Slash Guns N' Roses Mendirikan Perusahaan Produksi Film Horor

Aksi Slash Guns N' Roses Saat Konser di Jakarta 3 Agustus 2010
Aksi Slash Guns N' Roses Saat Konser di Jakarta 3 Agustus 2010 (Foto : Reuters)

Antv – Slash, Pencetak Hits "Welcome to the Jungle" yang memiliki nama asli Saul Hudson mengumumkan perusahaan produksi film horor bernama BerserkerGang, sebuah kerjasama antara Slash dan Michael Paszt, James Fler dan Andrew T Hunt dari Raven Banner, Rodrigo Gudino dari Majalah Rue Morgue dan Produser Pasha Patriki dari Hangar 18 Media

Dilansir dari siaran pers yang dikutip dari Variety, Musisi legenda Rock yang berusia 57 tahun itu mengatakan: "Saya selalu menjadi penggemar berat film horor, terlebih pada masa lalu ketika film horor itu benar-benar sangat menakutkan kamu." 

"Saya ingin terjun langsung ke dalam bisnis produksi sehingga saya bisa mencoba dan membuat film-film horor seperti yang saya inginkan," kata Slash

Trio Slash, Banner dan Gudino bahkan bekerja sama menangani film perdana mereka berjudul "The Breach" yang dijadwalkan akan mulai ditayangkan pada  akhir tahun 2023. 

Slash memproduksi merangkap menjadi produser eksekutif film horor lain mengenai seorang kepala kepolisian di sebuah kota kecil yang harus memecahkan kasus pembunuhan seorang fisikawan manakala bagian tubuh mutilasi korban ditemukan di sepanjang pinggir sungai. 

Produksi Film pertama BerserkerGang itu rencananya akan turut dipublikasikan pada ajang Festival Film Cannes pada bulan Mei mendatang. 

"Tujuan dari BerserkerGang ialah kualitas diatas kuantitas. Kami akan lebih selektif memilik proyek-proyek yang terbaik secara kolektif mewakili BerserkerGang," ujar Andrew T Hunt

Michael Paszt pun berkomentar: "Tujuan kami adalah membuat proyek-proyek bersama produser film dan penulis-penulis yang memiliki gairah pada genre film horor seperti yang kami miliki."

Gudino pun menambahkan:"Slogan perusahan kami adalah Film yang Ditempa dalam Kemarahan, bilamana itu arah rencana bisnis kami."

Dikutip dari CNA, nama Slash tidaklah asing dalam dunia produksi film. sebelumnya, ia pernah memproduksi Film "Nothing Left To Fear" (2013) dan "This Is Not A Movie" (2011)

img_title
Gitaris Guns N' Roses Slash alias Saul Hudson. (Foto: Reuters)

Bahkan pada zaman Slash's Snakepit, supergrup band yang terdiri dari anggota band Guns N' Roses dan Alice in Chains telah memproduksi sebuah soundtrack  orisinil untuk film Kejahatan Klasik produksi Quentin Tarantino Jackie Brown (1997)  

Soal film barunya "The Breach", Slash memberi sedikit petunjuk bahwa ia merupakan seorang penggemar film horor model lampau.