Antv – Belakangan ini media sosial tengah dihebohkan dengan pemberitaan mengenai Jerome Polin. Bahkan, nama Jerome Polin menjadi trending di media sosial, salah satunya Twitter.
Berawal dari Jerome Polin ikut meramaikan sebuah trend meme hewan capybara yang dipanggil masbro, namun unggahannya itu malah berujung sindiran dan hujatan dari netizen.
Banyak netizen yang menilai bahwa Jerome Polin merupakan sosok yang sok asik dan dianggap merusak suasana hingga unggahannya itu juga dianggap sudah tak seru lagi.
Melihat adanya hujatan dari netizen, melalui unggahannya di Instagram Storynya, Jerome Polin mengaku saat ini kondisinya sedang tidak baik-baik saja. Maka dari itu, dirinya memutuskan untuk tak mengaktifkan akun media sosialnya.
"Btw, sorry nggak bisa aktif beberapa hari ini. Jujur mentally lagi capek banget wkwkwk. Gonna get back as soon as possible," tulis Jerome Polin dilansir dari Instagram Story-nya, pada Kamis, 23 Februari 2023.
"Aku sering nulis dan share kata-kata motivasi, tapi jujur ngejalaninnya nggak segampang itu ahaha," sambungnya lagi.
Meski banyaknya netizen yang memberi hujatan untuknya hingga membuat kondisi mentalnya menurun, Jerome Polin mengatakan bahwa dirinya tidak mau terlalu lama berada dalam keterpurukan.
"Tapi nggak boleh kelamaan, harus bisa bangkit dan bounce back, lets go," tuturnya.
Jerome Polin juga menyebut sejatinya dirinya tidak mau memperlihatkan kondisinya ke hadapan publik. Namun, ia mengingat jika dirinya tetap manusia biasa. Tak hanya itu, dirinya juga memotivasi semua orang untuk tak berbuat jahat.
"Sebenernya nggak mau post yang kayak sedih-sedih gini sih wkwk. Tapi yah, aku dan kamu, kita semua manusia biasa yang pasti nggak baik-baik saja kalau dapet hal-hal negatif," ujar Jerome Polin.
"Jadi reminder bahwa kalau tidak bisa berbuat baik, setidaknya jangan berbuat jahat. We don't know how big our actions and words affect other people. Lets spread positivity," imbuhnya.