Bikin Konten Good Bye Regi, Denise Chariesta Sudahi Drama Perselingkuhannya?

Denise Chariesta
Denise Chariesta (Foto : Youtube Denise Chariesta)

Antv – Beberapa waktu belakangan ini Denise Chariesta telah menyita perhatian publik terkait drama perselingkuhannya dengan pria berinisial RD yang diduga kuat netizen adalah suami dari Ayu Dewi, yakni Regi Datau

Ciri-ciri yang ia ungkapkan dan berbagai sindiran diduga telah mengarah kepada Regi Datau. Bahkan tak tanggung-tanggung, Denise sampai menunggah foto Regi dan Ayu Dewi di Instagramnya.

Kendati demikian, ia tak pernah sekalipun mengakui bahwa RD adalah suami dari presenter cantik tersebut. 

Baru-baru ini, Denise Chariesta kembali mengunggah konten tentang RD. Ia mengungkapkan bahwa banyak sekali rekan artis yang bertanya kepadanya tentang inisial RD tersebut, apakah benar Regi Datau atau bukan. Namun, Denise mengaku memilih untuk bungkam. 

"Terus banyak juga yang tanya RD itu Regi Datau atau bukan? Jawaban gue no comment," ujar Denise Chariesta, dilansir dari kanal Youtube pribadinya, pada Senin, 26 Desember 2022. 

Sebagian besar rekan-rekannya menyarankan untuk menyudahi drama perselingkuhannya demi nama baiknya dan juga demi kebaikan anak-anak RD. Namun, Youtube berusia 31 tahun itu mengaku tak mau terlihat pencitraan.

img_title
Denise Chariesta dan Ayu Dewi-Regi Datau. (Foto: Tangkapan layar TikTok)

"Gue banyak saran dari artis-artis, bilang aja biar nama lu bagus nanti. Terus bilang ini semua diakhiri untuk kebaikan anaknya. Gue nggak mau pencitraan," lanjutnya.

Saat ditanya mengenai inisial nama pria tersebut, Denise Chariesta mengaku selalu tak mau berkomentar meskipun ia tak henti-hentinya menyerang sosok RD. Ia malah mengaku lebih peduli kepada dirinya sendiri dan keluarganya. 

"Gue selalu no comment, gue nggak pernah bilang RD itu Regi Datau. Karena, gue lebih peduli sama diri gue, emak gue dan keluarga gue," ungkap Denise.

"Ya gue no comment, tapi Regi Datau bukan sih?" pungkasnya.

Kendati tak mau mengakui bahwa RD adalah Regi Datau, namun Denise Chariesta membuat judul konten Youtubenya tersebut dengan judul Good Bye Regi dan tumbnail-nya dengan judul Regi Datau.

Hal itu seolah mengisyaratkan dirinya ingin menyudahi drama perselingkuhan yang selama ini digembar-gemborkannya.