Suami Disebut Protektif dan Posesif, Ria Ricis-Teuku Ryan Saling Cek HP?

Ria Ricis dan Teuku Ryan
Ria Ricis dan Teuku Ryan (Foto : Instagram: @riaricis1795)

AntvPasangan selebritis Ria Ricis dan Teuku Ryan diketahui menikah pada 12 November 2021. Meski sudah satu tahun menikah, Teuku Ryan kerap takut jika istrinya terlalu aktif dan mengajak banyak orang mengobrol.

Melalui podcast di kanal YouTube milik Gritte Agatha, wanita yang akrab di sapa Ricis itu menceritakan mengenai sikap protektif suaminya. 

“Dia orangnya takut, karena aku kan orangnya aktif kan maksudnya aku kan ngajak ngomong siapa pun gitu, jadi dia kadang takut, takut aku ngobrol sama orang yang gitu,” ujar Ria Ricis, seperti dilansir dari kanal YouTube GA pada Kamis, 22 Desember 2022.

Tak hanya itu saja, Ria Ricis juga membeberkan jika suaminya kerap menghujaninya pertanyaan saat dirinya baru saja pulang dari acara.

“Misalnya pulang-pulang nih, 'tadi ketemu siapa, ngobrol sama siapa, ngobrolin apa' gitu-gitu,” ungkap Ria Ricis.

img_title
Ria Ricis dan Teuku Ryan. (Foto: Instagram: @riaricis1795)