Bikin Heboh Penggemar, Kamal Hafid Foto Pakai Seragam Lengkap TNI AL

Kamal Hafid Bintang Samudera
Kamal Hafid Bintang Samudera (Foto : Instagram @kamalh24)

AntvKamal Hafid Bintang Samudera kerap membagikan momen-momen syutingnya sebagai Kapten Danu. Bagaimana selengkapnya?

Di antara pemeran Bintang Samudera lainnya, kemungkinan besar Kamal Hafid-lah yang paling aktif dalam membagikan saat-saat syuting.

Hal ini tentunya diapresiasi oleh warganet, terlebih penonton setia Bintang Samudera. Mereka dapat menyaksikan momen-momen di balik layar yang tak terlihat di layar kaca.

Misalnya, kejadian lucu yang terjadi saat para pemeran salah mengucapkan dialog atau ketika Kamal Hafid beraksi bersama Riza Syah sambil memakai atribut lengkap TNI Angkatan Laut.

Kamal sendiri cukup sering membagikan potret dirinya saat memakai seragam TNI Angkatan Laut, dari seragam PDL layar dan loreng hijau sampai yang formal seperti PDH. 

Foto-foto Kamal ini selalu sukses menarik perhatian warganet. Bahkan, tak sedikit dari mereka yang mengira bahwa Kamal adalah prajurit Angkatan Laut sungguhan.

img_title
Kamal Hafid. (Foto: Instagram @kamalh24)

Bagaimana tidak? Kamal mempunyai postur tubuh tinggi dan bugar yang menjadikannya tampak gagah saat memakai seragam. 

Baru-baru ini, ia pun kembali menghebohkan penggemar saat mengunggah potret dirinya memakai seragam PDH (pakaian dinas harian), lengkap dengan badge pangkat, satuan, dan brivet (tanda kemahiran). 

“Mempercayaimu adalah pilihanku. Membuktikan bahwa keputusanku salah. Adalah pilihanmu,” tulis Kamal Hafid pada caption-nya dikuitp, Selasa, 13 Desember 2022.

Begitu diunggah, foto ini langsung dibanjiri komentar pujian dari warganet. Warganet mengomentari penampilan Kamal sebagai Kapten Danu itu.

img_title
Unggahan instagram Kamal Hafid Bintang Samudera. (Foto: Instagram @kamalh24)

“Gagah.”

“Masya Allah ganteng banget capt.”

“Duhhh gagah ganteng masyallah.”

“Ya Allah silau banget sumpah.”

“Gntengnya kpten danu.”

Sebelumnya, Kamal pun membuat heboh penggemarnya ketika mengunggah video berisi foto-fotonya saat memakai seragam loreng, lengkap dengan helm dan senjata. 

Bagaimana pendapatmu, ANTV Lovers? Cocokkah Kamal Hafid memakai seragam TNI Angkatan Laut?

Saksikan penampilan Kamal Hafid sebagai Kapten Danu di sinetron keren Bintang Samudera setiap hari pukul 18.00 WIB hanya di ANTV!

Sekarang kamu juga bisa menyaksikan tayangan seru ANTV di live streaming, klik di sini

Cara Memasang STB (Set Top Box) ke TV

Ingin menyaksikan tayangan ANTV yang lebih jernih? Segera migrasi siaran TV analog ke siaran digital atau Analog Switch Off (ASO) untuk seluruh televisi di wilayah Jabodetabek. 

ANTV yang saat ini mengudara di digital Channel 26 siap memberikan tayangan dengan kualitas yang lebih bersih, jernih, dan canggih. 

Bagi masyarakat yang belum mendapatkan siaran digital, dapat menggunakan STB (Set Top Box) bersertifikat.

Berikut panduan dalam memasang STB:

  1. Siapkan STB dan antena 
  2. Jangan lupa pastikan TV dalam mode AV
  3. Pindahkan konektor antena biasa dari TV ke STB
  4. Pasang kabel RCA atau video audio sesuai dengan warnanya di TV dan STB 
  5. Nyalakan STB
  6. Atur LCN dalam keadaan hidup agar langsung memperoleh Channel 26 ANTV
  7. Masukan kode area atau kode pos daerah tempat tinggal
  8. Klik pencarian otomatis
  9. TV digital siap ditonton