Antv – Akibat dari dugaan kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) yang dilakukan Rizky Billar pada Lesti Kejora mengundang banyak kecaman dari publik.
Bahkan, KPI pun bertindak dengan tegas dan memberikan imbauan untuk melarang keras pelaku KDRT muncul di televisi.
"Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) meminta kepada semua lembaga penyiaran untuk tidak menjadikan pelaku Kekerasa Dalam Rumah Tangga (KDRT) sebagai pengisi acara atau penampil dalam semua program siaran, baik di televisi dan radio," tulis pengumuman KPI pusat dilansir dari IntipSeleb, Minggu, 9 Oktober 2022.
Hingga akhirnya, keluarga Rizky Billar pun menanggapi nasibnya kini yang terancam di blacklist stasiun televisi. Tanggapannya tersebut, pihak keluarga Rizky Billar mengaku tidak khawatir, menurutnya rezeki sudah diatur oleh Tuhan.
“Nah, waktu itu diumumkan, saya senyum kita orang ber-Tuhan, emangnya rezeki itu cuma dari televisi?” ujar pihak keluarga Rizky Billar.
“Allah yang mengatur rezeki kita, satu pintu tertutup ada 99 pintu rezeki lagi masih terbuka, " sambungnya lagi.