Si Bulan adalah koki cilik memiliki talenta menciptakan masakan enak dan cepat. Selain itu, Bulan juga mampu menciptakan resep masakan baru yang unik dan ajaib. Tak heran, Si Bulan mendapat julukan Si Koki Super.Dramatisasi visual dalam menemukan ide resep, proses memasak, ucapan “Assalamualaikum” khas Bulan, kejadian lucu Bulan bersama teman-temannya sampai interaksi Bulan dengan sang ibu yang mengajarkan nilai kehidupan dan religi akan menghiasi Si Bulan Koki Super.“Cerita Si Bulan akan mengingatkan anak-anak Indonesia akan berbagai nilai positif sampai nilai religi dalam kehidupan kita sehari-hari. Selain itu, animasi Si Bulan Koki Super akan memberikan berbagai ide menarik dan kreatif yang bisa diaplikasikan para Ibu untuk menciptakan momen-momen yang bisa dilakukan bersama para anak di rumah, “jelas Bismarka Kurniawan, CEO Bumilangit Entertainment.“ANTV sudah dikenal luas akan kemampuannya menayangkan program-program animasi yang menarik dan sebagai stasiun TV nasional sangat mendukung berkembangnya industri animasi lokal. Kami berharap bahwa kami bersama-sama dapat memberikan program tayangan keluarga yang menghibur dan positif tetapi juga membantu para orang tua untuk memberi bekal rohani tambahan kepada anak-anak.“ pungkas Ridzky Rafyan, Business Development Manager Brown Entertainment Indonesia.https://www.instagram.com/p/CJ7KAnchkU7/
Baca Juga :