Antv – Debat calon presiden (Capres) yang akan berlangsung pada Minggu (7/1/2024) malam, diprediksi akan berlangsung seru. Pengamat memprediksi, Prabowo Subianto cukup menguasai tema, sedangkan Anies Baswedan memiliki pemahaman yang luas mengenai pertahanan dan geo politik.
Prediksi itu disampaikan pengamat politik dan hukum dari Universitas Islam Negeri (UIN) Raden Intan Lampung, Fathul Mu’in.
Menurutnya, debat ketiga yang mengambil tema Pertahanan, Keamanan, Hubungan Internasional dan Geopolitik bisa menjadi panggung capres nomor urut 2 Prabowo Subianto.
Prabowo memiliki latar belakang militer sekaligus saat ini menjadi menteri pertahanan.
"Prabowo memang menguasai isu ini, tapi tetap harus hati-hati," kata Fathul Mu’in, Minggu (7/1/2024).
Sekretaris Program Studi Hukum Tata Negara tersebut menambahkan, Prabowo patut berhati-hati dengan Capres Nomor Urut 1 Anies Baswedan.
Sebab, sebagai intelektual dan bergelar doctor (Ph.D), Anies memiliki pemahaman yang luas terhadap berbagai hal, termasuk masalah pertahanan, keamanan, hubungan luar negeri dan geopolitik.
Hal itu dapat dilihat dalam berbagai kesempatan Anies cukup gamblang menjelaskan isu-isu tersebut di berbagai forum.
"Bisa jadi Anies kembali bersinar di debat ketiga ini karena pemahamannya cukup komprehensif," ujar Pegiat Lampung Demokrasi Studies tersebut.
Sedangkan untuk Capres Nomor urut 3, Ganjar Pranowo sejauh ini belum begitu terlihat penguasaannya terkait dengan isu pertahanan, politik luar negeri dan geopolitik.
Akan tetapi, tidak menutup kemungkinan Ganjar juga sudah siap menghadapi debat karena sudah menerima masukan dari berbagai pihak. Dia menyarankan, di debat kali ini Ganjar harus lebih berani ‘menyerang’.