Berburu Pakaian Jelang Lebaran, Warga Serbu Pasar Murah

Berburu Pakaian Jelang Lebaran, Warga Serbu Pasar Murah
Berburu Pakaian Jelang Lebaran, Warga Serbu Pasar Murah (Foto : antvklik-Suhendar)

Antv – Menjelang Hari Raya Idul Fitri, kondisi pusat perbelanjaan di Bandung Raya, Bandung, Jawa Barat, semakin ramai. Terutama di toko-toko dan mall yang menjual baju.

Baju baru di hari Lebaran sudah menjadi tradisi tersendiri bagi rakyat Indonesia. Namun, tak hanya toko-toko dan mall saja yang nampak ramai. Pasar Murah juga ramai dipadati pengunjung.

Salah satunya pasar murah yang berada di kawasan Cimareme, Kabupaten Bandung Barat, yaitu Parahyangan Efo Business Park.

Pasar Murah ini menjadi salah satu daya tarik pengunjung untuk membeli sejumlah kebutuhan untuk lebaran, para pedagang pun menjajakan berbagai barang dagangannya dengan harga cukup terjangkau.

"Bazar ini baru dilakukan kali ini menjelang datangnya hari Raya Idul Fitri pembeli lebih rame karena barang dagangannya di jual dengan harga cukup terjangkau" kata haji Deden, seorang pengelola pasar murah, Senin (17/4/2023). 

Deden menambahkan, di pasar murah ini pengunjung mulai ramai dari jam 12 siang hingga 17 sore dan mereka datang dari sejumlah daerah di Kabupaten Bandung Barat.

"Pengunjung yang hadir di pasar murah tersebut semata-mata ingin berbelanja untuk keperluan di hari raya Idul Fitri 1444 dan mereka datang dari sejumlah wilayah di kabupaten Bandung Barat," ucap Deden.

Tak hanya itu, pasar murah ini, membantu warga yang kesulitan membeli pakaian untuk lebaran di toko-toko dan mall yang di padati pembeli.

"Iya sekalian membantu warga untuk mendapatkan pakaian murah tapi berkualitas untuk di pakai lebaran," tambahnya.

Sementara itu, Umi Hanny (40), seorang warga yang ikut mengunjungi pasar murah tersebut, mengatakan, karena lokasinya tak jauh dari rumah, harganya murah kwalitas produknya pun cukup bersaing dengan produk mall. 

"Harga di pasar murah ini cukup terjangkau dengan kualitas memuaskan, baju-baju baru di sini dijual mulai dari Rp 50 ribu," ucap Umi Hanny, salah satu pengunjung pasar murah.

Dengan harga yang terjangkau dan kualitas baju-bajunya cukup baik bisa menjadi alternatif membeli baju lebaran. 

Tingginya antusias warga Kabupaten Bandung Barat  terhadap bazar murah juga tidak terlepas dengan momen cairnya THR (Tunjangan Hari Raya) dari perusahaan.

“THR sudah cair, jadi ingin belanja,” imbuh Umi Hanny.

Pedagang yang berada di pasar murah tersebut menjual berbagai kebutuhan warga, mulai dari pakaian, baju muslim, sepatu acecoris, makanan, minuman, dan lainnya.