Sebanyak 250 Personel yang terdiri dari 236 Taruna dan 14 Taruni Akademi Angkatan Laut tingkat 1 Angkatan ke-71 Berlabuh di Mako Kolinlamil Tanjung Priuk Pada Sabtu (25/03/2023).
Hadirnya Para Taruna tersebut yaitu dalam rangka mengikuti kegiatan On Board atau latihan Pra Jalasesya tahun 2023.
Seyogyanya terdapat empat Kapal yang disediakan dalam kegiatan tersebut antara lain yaitu KRI Makassar-590, KRI Dewaruci, Kal Kadet 06 dan Kal Kadet 07.
Latihan Jalasesya sendiri merupakan pelayaran perdana bagi mereka sebagai Taruna Akademi Angkatan Laut yang bertujuan untuk mengenalkan secara langsung dasar kematraan, tradisi dan Peraturan Urusan Dinas TNI Angkatan Laut .
"Operasi pra Jalasesya ini merupakan tujuannya adalah untuk memperkenalkan kepada Kopral Taruna dari tingkat 1 mereka dengan kehidupan di kapal, tugas-tugas yang ada di kapal tradisi angkatan laut" jelas Panglima di depan awak media usai memberikan apresiasi terhadap para Taruna AAL.
Perlu diketahui bahwa latihan Jalasesya sendiri merupakan metode untuk menentukan Korps bagi tiap para tarunanya.
Adapun Korps yang terdapat di Angkatan laut diantaranya yaitu Korps Pelaut, Tekhnik, Elektronika, Supply dan juga Marinir.
Panglima Komando Lintas Laut Militer (Pangkolinlamil) Laksda TNI Yayan Sofian yang secara langsung menerima dan menyambut para taruna di Mako Kolinlamil merasa sangat bangga terhadap para juniornya tersebut.
Dengan penuh kehangatan Ia pun langsung memberikan apresiasi seraya sambil menunjukan kebanggaannya menjadi seorang TNI Angkatan Laut.
Dalam sambutannya Pria berusia 52 tahun tersebut juga terus memberikan motivasi dan berbagi pengalaman dengan harapan para peserta didik nantinya dapat menjadi seorang Perwira yang tangguh.
Kebanggaan begitu besar datang dari Putri Samiat selaku Taruni AAL Asal Ambon, menurutnya menjadi seorang Akademi Angkatan Laut adalah cita-cita yang kebanggaannya, juga ikut dirasakan oleh orang tua dan keluarganya.
Selain rasa bangga, ia juga mempunyai suatu tekad yang kuat untuk membangun daerah asalnya apabila kelak dirinya menjadi seorang Perwira.
"Saya bercita-cita dan bertekad untuk membangun daerah saya provinsi saya maluku yang merupakan suatu daerah maritim dimana ambon itu sangat berpotensi banyak potensi yang dapat saya bangun saat saya menjadi perwira nanti" jawab Putri yang ingin menjadi Korps Pelaut.
Selama berada di Jakarta para Taruna AAL Angkatan ke-71 akan berkunjung ke satuan-satuan TNI Angkatan Laut diantaranya adalah Komando Armada RI, Komando Lintas Laut Militer, Pangkalan Angkatan Laut III Jakarta dan Pasmar 1 serta melaksanakan Courtesy Call kepada Panglima Koarmada RI, Panglima Kolinlamil, Komandan Lantamal III Jakarta dan Komandan Pasmar 1.
Untuk refreshing Taruna AAL nantinya juga diagendakan untuk mengunjungi tempat wisata di Jakarta dan melaksanakan olah raga bersama dengan prajurit Kolinlamil dan Lantamal III Jakarta.