Jaringan tersebut akan terdiri atas baterai untuk EV, EV-Bus, EV-Car, EV-Motorcycle, EV-Infrastructure, dan daur ulang baterai. BNBR juga berencana membangun kapasitas rantai pasok baterai secara lengkap dari hulu hingga hilir, yang akan dijalankan dengan menerapkan protokol ESG yang ketat.
Di bidang energi terbarukan, PT Helio Synar anak usaha PT Bakrie Power yang juga berada di bawah naungan BNBR, saat ini tengah mempersiapkan pemasangan panel surya di PT Braja Mukti Cakra (BMC) dan PT Bakrie Pipe Industries (BPI).
Proyek pemasangan panel surya ini merupakan komitmen BNBR untuk melanjutkan transisi energi menuju green industry di lingkungan BNBR Group.
Sementara melalui PT Modula Tiga Dimensi (Modula), perusahaan melakukan investasi di subsektor teknologi konstruksi pencetakan 3-dimensi (3DCP), berpatungan dengan COBOD International, yang dikenal sebagai salah satu pelaku industri 3DCP terkemuka di dunia dan telah mendisrupsi teknologi industri konstruksi global.
Modula diharapkan dapat menjadi salah satu perusahaan pelopor penyedia teknologi baru ini, khususnya dalam segmen industri konstruksi bangunan dan perumahan di pasar Indonesia.
Kinerja Unit Usaha
Beberapa unit usaha BNBR berhasil mencetak prestasi bagus. PT Bakrie Pipe Industries (BPI) contohnya, mampu menorehkan pendapatan sebesar Rp2,06 triliun, atau naik 93,1% dibanding pendapatan tahun lalu yang sebesar Rp1,06 triliun.