Geger Jasad Anggota TNI Ditemukan Tanpa Busana Tersangkut di Sungai

Geger Jasad Anggota TNI Ditemukan Tanpa Busana Tersangkut di Sungai
Geger Jasad Anggota TNI Ditemukan Tanpa Busana Tersangkut di Sungai (Foto : antvklik-Joni Banne Tonapa)

Antv – Penemuan jasad tanpa busana yang tersangkut pada sebuah batang kayu di aliran Sungai Maiting, mebuat geger warga Lembang Buntu Tagari, Dende’ Piongan Napo, Toraja Utara, Sulawesi Selatan, Senin (8/1/2023).

“Sekitar pukul 14 : 30 wita, seoarang warga bernama sari melaporkan jika ada mayat yang tersangkut dibatang kayu, setelah kita mendapat laporan dari pemerintah setempat, personel Kodim 1414 Tana Toraja bersama dengan personel Polres Toraja Utara langsung menuju lokasi," ungkap AKBP Eko Suroso, Kapolres Toraja Utara.

Pihak kepolisian dari Polres Toraja Utara bersama dengan personel TNI dari Kodim 1414 Tana Toraja yang mendapat laporan langsung menuju kelokasi. 

Namun sulitnya medan, membuat proses evakuasi yang melewati hutan dengan penerangan seadanya membuat tim kesulitan melalui pinggir tebing yang di sampingnya terdapat jurang.

Dengen menggunakan potongan pohon bambu dan sarung, korban kemudian akhirnya ditandu personel TNI dan Polisi dibantu warga sekitar sejauh kurang lebih tiga kilo meter, hingga ke jalan utama perkampungan.

Setelah tiba diperkampungan, jenazah yang diduga sebagai jazad Serda Amiruddin, Personil Kodim 1414 Tana Toraja yang bertugas sebagai Babinsa di Koramil 03 Rindingallo, yang pada 9 November 2022 lalu dikabarkan hilang, dipindahkan ke kantong jenazah sebelum dibawah ke Rumah Sakit.

“Porses evakuasi memang memakan waktu yang cukup lama, karena medan yang dilalui personel sejauh kurang lebih 3 kilo meter harus melalui hutan dan tebing dengan penerangan seadanya, setelah tiba diperkampungan, jenazah kemudian dibawah ke RSUD Laki Padada, sambil menunggu Tim DVI dari Dokes Polda Sulsel untuk melakukan identifikasi," tandasnya.