Dugaan sementara, kata Zezen, kecelakaan tunggal ini diakibatkan oleh bagian roda yang selip karena kondisi aspal yang licin.
Pihaknya mengimbau bagi pengendara yang hendak melintas ke Jalur Gentong, untuk selalu waspada dan berhati-hati, karena Jalur Gentong dikenal jalur tengkorak memiliki banyak tikungan tajam dan tanjakan serta turunan yang curam.
“Saya mengimbau kepada para pengguna jalan yang hendak melintasi Jalan Gentong untuk tetap berhati-hati dan waspada, lantaran banyak tanjakan dan turunan yang cukup tajam,” pungkas Zezen.
Baca Juga :