Antv – Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto menyerahkan sebanyak 20 unit sepeda motor bagi Babinsa yang bertugas di Kodim 0616 Kabupaten Indramayu, Jawa Barat.
"Saya datang sedikit ada perhatian (memberikan kendaraan roda dua) untuk para babinsa yang merupakan ujung tombak pertahanan negara kita," kata Menhan Prabowo di Indramayu, Jumat (23/12/2022).
Menhan Prabowo mengatakan para Babinsa merupakan salah satu ujung tombak keamanan negara, sehingga butuh didukung oleh semua kalangan, agar dalam bekerja bisa semakin optimal.
Menurutnya ketika pertahanan dan keamanan bangsa busa terus dijaga, maka semua yang dicita-citakan bisa terwujud, sehingga diharapkan dapat mensejahterakan warga negara.
Selain itu, Prabowo juga meminta semua bersatu dalam meningkatkan keamanan, dan bersama-sama bertanggungjawab atas keamanan seluruh bangsa dan negara.
"Kita satu bangsa dan seluruh rakyat bertanggung jawab atas keamanan seluruh bangsa dan negara," tuturnya.
Menhan Prabowo menambahkan, pihaknya akan terus memperhatikan dan memperbaiki kondisi seluruh aparat, agar bisa semakin bersemangat dalam melaksanakan tugas dan pengabdian. Perbaikan itu lanjut Prabowo, akan dilakukan dari tingkat ke wilayahan sampai ke paling bawah