Antv – Mengenaskan, dua orang sopir truk tewas di tempat dalam insiden longsornya tebing Kali Woro Merapi, di Klaten, Jawa Tengah, yang terjadi Rabu (21/12/2022).
Tebing Kali Woro setinggi 75 meter itu tepatnya berada di lereng Gunung Merapi wilayah Desa Balerante, Kecamatan Kemalang, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah.
Dua orang sopir truk yang menjadi korban longsoran masing-masing Sudarsono (43) dan Sularno (30), keduanya warga Desa Sidorejo, Kecamatan Kemalang.
Kapolsek Kemalang AKP Suharto mengatakan, kronologi kejadian bermula ketika tiga rombongan truk hendak mengambil pasir di lokasi penambangan manual di alur Kali Woro.
Sesampainya di lokasi, tiba-tiba tebing Kali Woro setinggi 75 meter longsor dan menimpa rombongan truk yang tengah berjalan.
Dalam peristiwa tersebut, dua truk beserta sopirnya tertimbun material longsoran sedalam 3 meter.
"Korban meninggal dunia dua orang atas nama Sudarsono dan Sularno. Sedangkan satu truk lainnya yang dikemudikan Sarwanto berhasil selamat," ujarnya.
Kedua korban berhasil dievakuasi setelah 4 jam dilakukan pencarian. Selanjutnya seluruh korban diserahkan ke pihak keluarga untuk dilakukan proses pemakaman.
"Korban meninggal dunia langsung dimakamkan ini tadi," tandas Suharto.