Antv –Tiga orang tewas dan belasan lainnya masih dinyatakan hilang setelah ledakan pada Sabtu (10/12/2022) pagi di sebuah blok flat apartemen di pulau Jersey, yang berlokasi di lepas pantai Prancis utara.
"Kami sekarang telah mencatat dan dengan menyesal saya katakan telah mendapatkan tiga korban jiwa," seperti diungkapkan Kepala Polisi Negara Bagian Jersey, Robin Smith pada saat konferensi pers.
Smith juga mengaku ledakan itu terjadi tepat sebelum 04.00 GMT dan api telah padam. Tim gabungan layanan darurat akan terus mencari korban selamat sepanjang hari.
Dia memastikan petugas pemadam kebakaran telah dipanggil ke lokasi ledakan tersebut pada Jumat (9/12/2022) malam sebelum ledakan setelah warga melaporkan bau gas.
Meski demikian Smith belum mengomentari penyebab ledakan itu dan mengatakan penyebab ledakan masih dalam penyelidikan. Smith mengatakan akibat ledakan sebuah bangunan tiga lantai, yang terletak di dekat pelabuhan di ibu kota pulau St Helier telah runtuh total.
Dia mengatakan 20 hingga 30 orang telah dievakuasi dan dua warga terlihat terluka telah menerima perawatan rumah sakit.
Jersey merupakan bagian dari Kerajaan Inggris dengan populasi penduduk lebih dari 100.000 orang.
Sumber: Reuters