Video Detik-Detik PLTA Bungbulang, Garut, Jebol, Beredar Viral

Video Detik-Detik PLTA Bungbulang, Garut, Jebol, Beredar Viral
Video Detik-Detik PLTA Bungbulang, Garut, Jebol, Beredar Viral (Foto : Tangkap Layar)

Antv – Sebuah video yang memperlihatkan jebolnya pipa air pembangkit listrik tenaga air atau mikrohidro (PLTA/M) viral di media sosial setelah diunggah di akun Twitter, Rabu (20/11/2022).

Peristiwa itu terjadi di salah satu PLTA/M di Kecamatan Bungbulang, Kabupaten Garut, Jawa Barat.

Peristiwa jebolnya PLTA Bungbulang itu diketahui terjadi pada Senin siang (28/11/2022), sekitar pukul 14.00 WIB.

Dalam video itu, terlihat air keluar menjulang tinggi diperkirakan mencapai 10 meter di tengah-tengah area persawahan warga.

Kapolsek Bungbulang Iptu Usep mengatakan, melalui hasil penyelidikan sementara diketahui kebocoran pipa terjadi karena berada di kawasan tanah labil.

Selain itu kebocoran ini diakibatkan oleh pergeseran tanah, sehingga pipa tertekan dan kemudian bocor.