Erick Thohir: BUMN Gotong Royong Bantu Pemulihan 40 Desa Terdampak Gempa Cianjur

Menteri BUMN Erick Thohir saat Meninjau Lokasi Gempa di Cianjur
Menteri BUMN Erick Thohir saat Meninjau Lokasi Gempa di Cianjur (Foto : Kementerian BUMN)

Antv – Menteri BUMN Erick Thohir akan fokuskan bantuan yang dilakukan oleh 58 BUMN ke 40 desa dari 137 desa yang terdampak bencana gempa Cianjur.

Erick menyampaikan bahwa dalam situasi bencana ada kebutuhan yang dibutuhkan saat itu juga tapi juga ada bantuan paska bencana sehingga penyaluran bantuan dapat di distribusikan secara optimal ke masyarakat yang terdampak.

Hal tersebut disampaikan langsung dalam kunjungan kerja Erick Thohir ke Kampung Berenuk, Limabangansari Cianjur.

Selanjutnya untuk bantuan paska gempa, Erick juga akan membangun puskemas tahan gempa yang dapat dimaksimalkan sebagai posko kesehatan dan penyaluran obat-obatan ke depannya.

“Selain kolaborasi 58 BUMN, kita juga mendorong sinergitas dengan Kementerian dan Lembaga lain, semoga bantuan dapat kami maksimalkan dan meringankan masyarakat yang terdampak”, jelas Erick.

Perwakilan warga RT 01 RW 02 Kampung Berenuk menyatakan sebanyak 700 warganya terdampak. Ia pun mengucapkan terima kasih atas bantuan yang telah diberikan oleh BUMN.

img_title
Menteri BUMN Erick Thohir saat Berdialog dengan Korban Gempa Cianjur. (Foto: Kementerian BUMN)