Hyundai Motor Group juga telah menetapkan 'The Right Move for the Right Future' sebagai arahan manajemen tentang tanggung jawab sosial dalam mendukung berbagai upaya bagi lingkungan, masyarakat global, dan generasi mendatang.
Di bawah etos kerja ini, Hyundai Motor Group telah melakukan kampanye 'for Tomorrow' bekerja sama dengan UN Development Program (UNDP) sejak September 2020.
Kampanye ini bertujuan untuk mendapatkan solusi atas permasalahan global, seperti transportasi, perumahan dan lingkungan, serta mewujudkannya dengan mengumpulkan berbagai pemikiran cerdas dari berbagai lapisan masyarakat di seluruh dunia.
Dalam dua tahun terakhir, telah terkumpul 78 solusi yang telah diusulkan di 52 negara, dengan Hyundai Motor dan UNDP yang mendukung proyek-proyek terpilih untuk direalisasikan melalui UNDP Accelerator Labs dan Hyundai CRADLE dibawah naungan UNDP.
Hyundai Motor Group juga mengimplementasikan Green Light Project, yang menyediakan infrastruktur dan program kemandirian bagi masyarakat global yang membutuhkan dukungan di berbagai bidang seperti ekonomi, pendidikan, kesehatan dan lingkungan, di mana nantinya dapat membantu mereka menjadi mandiri.
Proyek ini telah beroperasi di 12 wilayah di sembilan negara di Afrika dan Asia, termasuk Tanzania, Malawi, Mozambik, Ethiopia, Kenya dan Uganda, selama lebih dari 10 tahun.
Hyundai Motor Group mendukung perhelatan KTT G20 dengan menyediakan mobil listrik, termasuk Genesis Electrified G80 dan IONIQ 5