Antv –Sedikitnya 19 orang tewas ketika sebuah pesawat penumpang jatuh di Danau Victoria Tanzania pada Minggu (6/11/2022) ketika mencoba mendarat di bandara terdekat. Hal tersebut diungkapkan oleh kata Perdana Menteri Tanzania dan petugas maskapai penerbangan.
“Penerbangan PW494, yang dioperasikan oleh Precision Air, menghantam air saat terjadi badai dan hujan lebat,” lapor Tanzania Broadcasting Corporation (TBC).
“Tim penyelamat gabungan dengan perahu bergegas ke badan pesawat, yang hampir sepenuhnya tenggelam, untuk menarik keluar penumpang yang terperangkap,” kata pihak berwenang setempat.
"Semua warga Tanzania bergabung berduka atas kematian 19 orang yang telah kehilangan nyawa mereka," kata Perdana Menteri Kassim Majaliwa kepada wartawan di kota tepi danau Bukoba, dekat dengan lokasi kecelakaan.
“Penyidik sedang menyelidiki apa yang terjadi,” tambahnya.
“Pesawat itu meninggalkan ibu kota komersial Dar es Salaam dan jatuh pada pukul 08.53 waktu setempat saat mendekati bandara Bukoba,” kata Precision Air yang merupakan maskapai penerbangan swasta terbesar di Tanzania dalam sebuah pernyataan.
“Pesawat itu membawa 39 penumpang, termasuk seorang bayi, serta empat awak,” tambah maskapai itu.