Jelang Sidang Ferdy Sambo Dkk, 30 JPU Telah Disiapkan

Jelang Sidang Ferdy Sambo Dkk, 30 JPU Telah Disiapkan
Jelang Sidang Ferdy Sambo Dkk, 30 JPU Telah Disiapkan (Foto : Tangkap Layar)

Antv – Kasus pembunuhan terhadap Brigadir J alias Brigadir Yosua telah menyedot perhatian publik, utamanya sorotan kepada institusi Polri.

Ferdy Sambo dkk pun segera menjalani sidang di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, untuk memulai uji kebenaran terhadap peristiwa yang merengggut nyawa Brigadir J. 

Sebanyak 30 jaksa penuntut umum juga sudah disiapkan untuk menyidangkan perkara tersebut.

Terdapat 11 orang yang bakal disidangkan terkait dua perkara yang berbeda tapi masih dalam satu rangkaian. Yakni kasus pembunuhan Brigadir Yosua dan upaya menghalangi penyidikan kasus pembunuhan tersebut.

"Sekitar 20 sampai 30," kata Kepala Kejaksaan Negeri Jakarta Selatan (Kajari Jaksel) Syarief Sulaeman Nahdi kepada wartawan di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Senin (10/10/2022).

Syarif hadir di PN Jaksel bersama dengan Kapolres Jakarta Selatan Kombes Ade Ary Syam Indradi. Keduanya diterima langsung oleh Ketua PN Jaksel, Saut Maruli Tua Pasaribu.

Mereka berkoordinasi terkait kesiapan persidangan. Hari ini, berkas Ferdy Sambo dkk rencananya dilimpahkan kejaksaan ke pengadilan.