Lukas saat ini memang menjadi sorotan publik. Selain dia sebagai tersangka KPK, aliran uang yang diungkap PPATK menimbulkan banyak tanya.
PPATK menemukan transaksi mencurigakan di rekening Lukas, termasuk belanja perhiasan fantastis hingga aliran ke Kasino mencapai Rp560 miliar.
Terkait video yang dibagikan oleh Koordinator Masyarakat Anti Korupsi Indonesia (MAKI) Boyamin Saiman, Pengacara Lukas Enembe belum meresponnya.
Sebelumnya, pada Rabu, 21 September 2022, kuasa hukum Lukas Enembe Aloysius Renwarin, tidak menampik kliennya pernah ke rumah judi alias kasino di Singapura. Namun Renwarin membantah bahwa Lukas menyetor uang hingga Rp 560 miliar, seperti yang disampaikan oleh PPATK.