Gerebek Rumah Otis Hahijary, Dimas Ahmad Lepas Alas Kaki

Dimas Ahmad dan Otis Hahijary. (Foto Instagram @otis_hahijary)
Dimas Ahmad dan Otis Hahijary. (Foto Instagram @otis_hahijary) (Foto : )
Dimas ‘kembaran’ Raffi Ahmad Menggerebek rumah Vice President Director ANTV, Otis Hahijary, Senin (16/11/2020). Dimas Ahmad melepas alas kaki alias nyeker.
Dimas Ahmad atau terkenal sebagai ‘kembaran’ presenter kondang Raffi Ahmad mengerebek rumah Vice President Director ANTV, Otis Hahijary, pada Senin (16/11/2020). Proses penyusuran disiarkan secara langsung di Instagram resmi ANTV, @antv_official dan Instagram Otis Hahijary, @otis_hahijary. Dalam kesempatan itu, Dimas Ahmad mengaku tidak membuat janji dengan petinggi ANTV. Ia mendadak datang ke kediaman Otis Hahijary. Setiba di rumah Otis, Dimas melepas alas kaki yang dikenakannya alias nyeker. Dimas Ahmad beruntung, sang tuan rumah ada di tempat dan sedang rapat bersama tim ANTV. Otis mengucapkan selamat kepada Dimas Ahmad karena dalam waktu singkat, jumlah followers-nya tembus 800 ribu. [caption id="attachment_401801" align="alignnone" width="669"]Dimas Ahmad dan Otis Hahijary. (foto: Instagram @otis_hahijary) Dimas Ahmad dan Otis Hahijary. (foto: Instagram @otis_hahijary)[/caption] Selanjutnya, bos ANTV itu mengajak Dimas menyusuri ruangan demi ruangan di rumahnya. Otis dengan sabar memberi penjelasan kepada Dimas. Otis menjelaskan patung koleksinya, penghargaan yang diperoleh, koleksi buku di perpustakaan, ruang olahraga, koleksi hewan peliharaan yang diawetkan, lukisan hingga ruang meeting. “Dia diawetkan setelah mati,” ucap Otis “Ada suratnya,” jelas Otis. Lebih lanjut, Otis menjelaskan kepergian Omanya, Ernalis. Otis mengaku sedih karena kepergian sang nenek di usia 100 tahun kala ia berada di Singapura menjalani pengobatan pada Maret 2019. [caption id="attachment_401800" align="alignnone" width="655"]
Dimas Ahmad dan Otis Hahijary. (foto: Instagram @otis_hahijary) Dimas Ahmad dan Otis Hahijary. (foto: Instagram @otis_hahijary)[/caption] Dan, yang tak kalah menarik, Dimas Ahmad terkejut melihat sebuah patung pria berbentuk sedang buang air kecil. “Patung seperti pipis, bisa di-interpretasi-kan, di lampu terang pipis. Tergantung mata yang melihat, ekspresi kebebasan,” jelas Otis. “Saya membeli patung atau lukisan kalau bisa berkomunikasi dengan saya, “ ucap Otis. [caption id="attachment_401803" align="alignnone" width="663"]Dimas Ahmad dan Otis Hahijary. (foto: Instagram @otis_hahijary) Dimas Ahmad dan Otis Hahijary. (foto: Instagram @otis_hahijary)[/caption]