Kingsley Coman Pahlawan Bayern Munich Tundukkan PSG di Final Liga Champions

Kingsley Coman Pahlawan Bayern Munich Tundukkan PSG di Final Liga Champions
Kingsley Coman Pahlawan Bayern Munich Tundukkan PSG di Final Liga Champions (Foto : )
Memasuki babak kedua, Pelatih Thomas maupun Hans-Dieter Flick tidak melakukan pergantian pemain dan kembali memainkan pola menyerang. Bayern Munich mendapat peluang awal dari tembakan Alphonso Davies namun bola masih bisa diblok barisan pertahanan PSG.Panasnya tensi pertandingan antara kedua tim menimbulkan keributan di menit ke-52. Keributan berawal dari pelanggaran Serge Gnabry kepada Neymar di tengah lapangan. Pemain PSG, Paredes naik pitam dan mencengkram jersey belakang Gnabry. Para pemain kedua tim mencoba menenangkan, hingga akhirnya baik Gnabry dan Paredes diganjar kartu kuning oleh wasit Daniele Orsato.Tak lama kemudian Niklas Suele melakukan pelanggaran keras kepada Angel Di Maria dari belakang, Niklas Suele diganjar kartu kuning oleh wasit pada menit ke 56', atas pelanggaran tersebut.Memasuki menit ke-59, Joshua Kimmich melepas umpan lambung terukur ke kotak penalti PSG. Kingsley Coman yang tak terkawal mampu menyundul bola ke gawangnya Keylor Navas. Coman mencetak gol pada menit 59 dan mencatatkan namanya di papan skor. Bayern Munich unggul 1-0 atas PSG.Menit 62, Coman nyaris menggandakan keunggulan Die Roten. Berawal dari situasi yang sama, kali ini Thomas Mueller yang melepas umpan lambung, akan tetapi tendangan Coman dapat disapu Thiago Silva.Menit 66, David Alaba yang mencoba peruntungan saat menerima bola liar dari tendangan sudut, akan tetapi sepakannya masih melambung jauh.Semenit kemudian, giliran Kylian Mbappe yang berusaha menyamakan kedudukan dengan mengancam gawang Neuer. Umpan dari Di Maria ke depan gawang disambut dengan sontekan, akan tetapi kiper Bayern Munich Manuel Neuer dengan tenang mengamankan bola.Peluang emas PSG untuk menyamakan skor diperoleh Marquinhos pada menit 70. Menerima umpan tarik dari Di Maria, sontekan Marquinhos nyaris menjadi gol buat PSG jika saja tidak dengan cepat diselamatkan oleh Neuer.Neymar juga berusaha keras untuk melakukan percobaan dari luar kotak penalti Bayern Munich. Namun tembakannya masih melenceng ke atas gawang pada menit 74.Di menit tambahan, PSG nyaris menyamakan kedudukan. Neymar melepas umpan di depan gawang lawan, akan tetapi pemain pengganti Eric Maxim Choupo-Moting yang masuk menggantikan Angel Di Maria pada menit ke 80', tidak bisa menyarangkan bola ke gawang lawan.Hingga peluit akhir ditiup wasit Daniele Orsato, Bayern Munich mampu mempertahankan keunggulan 1-0 atas PSG. Hasil ini cukup bagi Die Roten untuk merebut juara Liga Champions musim 2019/2020![caption id="attachment_365398" align="alignnone" width="900"]
Bayern Munich juara Liga Champions Bayern Munich Kalahkan PSG 1-0 di Final Liga Champions. Ini adalah titel keenam Bayern Munich menjuarai Liga Champions. (Foto : Bayern Munich)[/caption] Daftar Susunan Pemain:
PSG: 4-3-3 Navas, Kehrer, Silva, Kimpembe, Bernat (Kurazawa 80'), Herrera (Draxler 72'), Marquinhos, Paredes (Verratti 64'), Di Maria (Choupo-Moting 80'), Mbappe, Neymar.  Bayern: 4-2-3-1