Sutan Sjahrir Tulis Teks Proklamasi Pertama

Sutan Sjahrir Tulis Teks Proklamasi Pertama
Sutan Sjahrir Tulis Teks Proklamasi Pertama (Foto : )
Sutan Sjahrir Dalang Penggranatan Soekarno?
Mengejutkan, Sutan Sjahrir dituduh terlibat mendalangi percobaan pembunuhan itu. Soekarno langsung menjadikan Sjahrir sebagai tersangka tanpa proses pengadilan.[caption id="attachment_305725" align="alignnone" width="700"] Sutan Sjahrir Tulis Teks Proklamasi Pertama Sutan Sjahrir, Soekarno dan Mohammad Hatta.[/caption]Setahun sebelumnya 1960, Partai Sosialis Indonesia yang didirikan Sjahrir bergerak dalam arah komunis. Sjahrir dituding menyokong PRRI/Permesta sehingga Presiden Soekarno membubarkan PSI.
Sutan Sjahrir Tulis Teks Proklamasi Pertama Bersama para tahanan politik lain, Sjahrir ditempatkan di sebuah rumah di Jalan Daha, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Tiga bulan kemudian mereka dipindahkan ke Madiun, Jawa Timur.

Kisah penahanannya bermula dari undangan dari Anak Agung Gede Agung pada 18 Agustus 1961. Mantan Menteri Luar Negeri RI dalam kabinet Burhanuddin Harahap ini menggelar upacara ngaben untuk ayahnya, Raja Gianyar.

Maka, datanglah Hatta, Sutan Sjahrir, Moh. Roem, Sultan Hamid II, dan sejumlah tokoh lain untuk memenuhi undangan Anak Agung Gde Agung. Tapi belakangan pertemuan ini disebut sebagai ajang konspirasi subversif oleh Soebandrio, yang kala itu menjabat Menteri Luar Negeri dan Kepala Pusat Intelijen.