Partai Golkar Belum Tetapkan Munas Akan Dipercepat

Rizal Malarangeng: Tidak Tetap Munaslub Golkar Dipercepat
Rizal Malarangeng: Tidak Tetap Munaslub Golkar Dipercepat (Foto : )
Rizal Malarangeng mengatakan ajakan dari beberapa kader Golkar untuk mempercepat  Munas sebelum bulan Desember kurang 'elok'
newsplus.antvklik.com -  Ketua Plt DPD Partai Golongan Karya (Golkar) DKI Rizal Malarangeng menanggapi kabar yang beredar mengenai percepatan Munaslub sebelum bulan Desember 2019.  Kabar ini beredar di kalangan internal Partai Golkar dan berasal dari kader partai muda Golkar dan Ketua  DPR RI Bambang Soesatyo.Menurut Rizal, ajakan dari beberapa kader Golkar untuk mempercepat  Munas sebelum bulan Desember kurang 'elok'.  Meskipun  tidak melanggar  AD/ART Partai, karena Golkar sebagai Partai pengusung pemerintah  berhasil memenangkan Jokowi-Amin menjadi Presiden dan Wakil Presiden RI 2019 - 2024 baru disahkan oleh KPU.  Namun pemilihan legislatif belum selesai dirampungkan oleh KPU dikarenakan sebagian masih  berproses di Mahkamah Konstitusi. Hal inilah yang menjadi salah satu pertimbangan Rizal Malarangeng Munas dilaksanakan bulan Desember 2019. Selain itu hasil Munaslub 2017, Musyawarah Nasional dilakasanakan bulan Desember 2019. ”Jadi sebaiknya bersabarlah para kader Golkar bersabar, “ ujar Rizal di Jl. Adiwinata, Jakarta Pusat(30/6).Rizal mengatakan, saat ini Partai Golkar sedang  fokus melaksanakan sejumlah agenda nasional, antara lain terkait permohonan sengketa hasil Pileg 2019 di Mahkamah Konstitusi (MK).Selain itu, ada pula penetapan Pimpinan DPR, DPD, dan DPRD Kabupaten/Kota serta provinsi pasca-pemilu. Lebih penting lagi pelantikan Presiden dan Wakil Presiden terpilih 2019-2024.Meskipun partai Golkar mengalami penurunan suara dibandingkan Pileg  2014, namun pada Pileg 2019 Golkar masih bertahan di peringkat kedua.Diprediksi partai Golkar mendapat 85 kursi di DPR. Ini dianggap prestasi yang bagus Partai Golkar dibawah kepemimpinan  Airlangga Hartarto. I Kukun YP I Jakarta I