www.antvklik.com -
Selain industri yang menjadi penopang bisnis utama di kota ini, Bekasi juga disebut-sebut sebagai lokasi perdagangan dan pemukiman yang cukup besar. Tak heran jika banyak masyarakat asli Bekasi ataupun dari luar Bekasi yang membuka perdagangan di kota tersebut. Kebanyakan pebisnis melihat Bekasi sebagai kota yang padat penduduk dan aktivitas ,sehingga hal tersebut dijadikan peluang oleh mereka. Seperti warung ngopi, di Bekasi sudah cukup banyak tempat-tempat semacam ini yang bisa dijadikan lokasi untuk bersantai setelah bekerja seharian.So, ini dia warung kopi yang bikin kamu betah lama-lama di tempat ini:
Alamat: Jl. I Gusti Ngurah Rai, Bintara, Bekasi Barat, Kota Bekasi, Jawa Barat 17134.
1. Warkop Yang Dirindukan
Warung kopi ini tidak hanya namanya saja yang unik tapi menu dan tempatnya juga unik. Di warung kopi yang bervintage ini ada dua ruangan yang bisa dipakai, di dalam dan di luar ruangan. Konsep yang unik menjadi daya magnet bagi para pengunjung sehingga tidak heran kalau ada salah satu kutipan bertuliskan “Ngopi Rindu, Nggak Ngopi Tambah Rindu” di salah satu sisi dindingnya. Pas banget nih buat kamu nongkrong sama teman-teman. Menu kopi disini pun beragam kopi aceh, jambi, Bengkulu, padang, medan, lampung, bali. Tidak hanya kopi disini juga ada es serut,roti dan pisang bakar,dan susu loh. Dimulai dari harga Rp 12.000 terjangkau banget kan.
Baca Juga :