Peradangan di Paru-paru, Nassar Blak-blakan Ungkap Penyakit yang Diidapnya

Nassar
Nassar (Foto : Instagram @kingnassar88)

Antv – Nassar belum lama ini menjadi perhatian publik lantaran mengunggah foto dirinya yang tengah dirawat di rumah sakit.

Pada potret yang ia unggah, tampak pedangdut berusia 35 tahun itu mengenakan alat bantu napas dan diinfus. 

Baru-baru ini, dia akhirnya muncul ke hadapan publik dan menjelaskan mengenai penyakit yang dideritanya.

 

img_title
King Nassar. (Foto: Instagram: @kingnassar88)

 

Saat ditemui di kawasan Bogor, Jawa Barat, Nassar blak-blakan mengaku merasakan gejala sesak dan susah bernapas. Ia mengidap peradangan di sekitar paru-paru.

"Sesak, napas tuh susah. Jadi ada luka di paru-parunya sehingga ya itu peradangan di paru-paru. Jadi kemarin itu aku ada radang tapi peradangannya di saluran pernapasan bawah, jadi dekat paru-paru gitu," kata Nassar, seperti dilansir VIVA pada 27 April 2023.

"Jadi akhirnya kemarin itu aku sampai dibersihin lah pokoknya melalukan hal yang terbaik gitu dokternya. Kemarin tuh aku pokonya 'apa aja deh dok yang penting sembuh'," tambahnya.

Nassar menduga, kondisi kesehatannya saat itu turun drastis karena terlalu capek dan kurangnya istirahat. 

Ditambah lagi, saat itu Nassar tengah menjalani diet sehingga kurang mendapat asupan nutrisi yang cukup. Ditambah, jadwal pekerjaan pun padat. 

"Satu aku terlalu capek banget gitu, jadi imunnya turun jadi drop. Sudah gitu diet dengan kegiatan yang segambreng. Aku diet jadi nutrisinya tidak tercukupi akhirnya ya gitu," ucapnya.

 

img_title
Nassar. (Foto: Instagram @kingnassar88)

 

Karena sakit yang diidapnya itu, Nassar mengaku berat badannya turun drastis dan suaranya terganggu. 

Pelantun single Seperti Mati Lampu itu juga sempat tidak boleh menerima kunjungan tamu selama beberapa hari.  

"Dua minggu terakhir aku sebelum pulang dari rumah sakit itu aku nggak boleh terima tamu sama sekali," ujar Nassar.

"Karena kata dokter enggak boleh, kemarin mah enggak ada suaranya ya, berat badan turun karena mungkin ya memang orang abis sakit ya," sambungnya.