Antv – Meskipun masih berusia 15 tahun dan masih duduk di bangku kelas 3 SMP (Sekolah Menengah Pertama). Dini Aulia tetap yakin dan percaya diri dengan bakat menyanyinya.
Suara merdu gadis asal Tasikmalaya itu berhasil menarik perhatian super judge terutama saat bernyanyi dangdut koplo. Hal itu terbukti dirinya kini sudah lolos ke babak 20 besar Koplo Superstar.
Untuk menghadapi babak selanjutanya Dini Aulia pun telah mempersiapkan diri dengan baik. Dirinya membeberkan lebih rajin untuk latihan, terutama vokal dan penampilan.
"Ada (latihan), lebih ke vokal sama penampilan, latihan gitu. Nyanyi-nyanyi hafalin lagu," saat ditemui di studio ANTV Cawang, Kawasan Jakarta Timur baru-baru ini.
Dini Aulia juga menceritakan tentang dirinya yang memiliki suara khas, menurutnya banyak orang yang mengatakan jika dirinya menjadi sosok yang berbeda ketika berbicara dan menyanyi.
"Kata orang itu kalau kalau ngobrol sama nyanyi itu bedanya, bedanya kalau ngobrol itu kayak kecil kalau nyanyi itu kaya besar," ungkapnya.
Meskipun menjadi kontestan termuda dari yang lainya Dini Aulia pun merasa percaya diri bahwa dirinya pasti bisa lolos ke tahap selanjutnya.
"Percaya diri aja sih gitu bawa kita itu bisa," jelasnya
Penampilan Dini Aulia yang berhasil menuai pujian dari super judge hingga saat ini, menurutnya komentar tersebut menjadi penyemangat untuk dirinya.
"Komentar dari Bunda iyet sih yang 'kamu kok komentarnya pede banget sih'. Bikin semangat (komentarnya)," kata Dini Aulia.
Selain itu Dini Aulia menyampaikan apabila ia berhasil menjadi juara koplo superstar maka untuk kedepanya ia akan terus berkarya.
"Ke depannya Dini lebih baik terus selalu berkarya," ungkap Dini Aulia.
Sebagai seorang siswi Dini Aulia juga harus membagi antara sekolah dan latihanya supaya tidak terbengkalai.
"Kalau misalnya sekolah kan gini tuh sekolah pulang jam 02.00 pasti istirahat dulu sebentar baru latihan kayak gitu Sampai jam berapa aja tapi jangan lupa Kalau kata mama ya Jangan tinggalin salat,"