Janhvi Kapoor Ucapkan Terima Kasih kepada Penggemar yang Dukung Film Bawaal

Janhvi Kapoor
Janhvi Kapoor (Foto : Instagram @janhvikapoor)

Anak mendiang Sridevi itu menerangkan bagaimana film Bawaal bisa menjadi referensi agar manusia mencapai kebahagiaan sejatinya.

 

“Hanya untuk menyadari bahwa itulah satu-satunya kesempatan kita untuk mencapai kebahagiaan sejati. Itulah hati #bawaal kami.. melihat begitu banyak dari Anda memiliki perasaan ini setelah menonton film kami,” pungkas Janhvi Kapoor.

 

Unggahan itu pun tak lama kemudian dibanjiri komentar warganet. Janhvi Kapoor kemudian mendapatkan banyak dukungan dari penggemar.

 

“Aku suka aktingmu, kamu membuat ibumu bangga, nak. Love u”, komentar seorang warganet.