Antv – Dharmendra dan Hema Malini adalah salah satu pasangan artis Bollywood paling terkenal di India. Keduanya adalah aktor yang memikat penonton dengan chemistrynya yang luar biasa di layar dan cinta mereka di luar layar.
Namun, hubungan mereka pun menghadapi berbagai macam tantangan. Bahkan, sang ayah terang-terangan mengaku tidak senang dengan hubungan mereka.
Melansir dari Koimoi pada Jumat, 23 Juni 2023, pada saat itu Dharmendra sudah menikah dan memiliki dua orang anak, sementara aktris India itu juga berkomitmen pada karier aktingnya.
Aktor india tersebut bertekad kuat untuk menjadikan Hema Malini, si gadis impian di industri hiburan tersebut sebagai istrinya dan berusaha keras meyakinkannya agar mendapat restu dari keluarga.
Hema Malini pernah muncul di Aap Ki Adalat di India di TV, di mana dia berbicara tentang kisah cintanga dengan Dharmendra yang tak penuh liku-liku.